SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bupati Wajo Amran Mahmud memghadiri prosesi serah terima kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 6 Sulampua di Hotel Claro Makassar, Senin (3/2/2020).
Acara ini sekaligus dirangkaian pertemuan tahunan industri jasa keuangan Provinsi Sulsel dengan tema Ekosistem Keuangan Berdaya Saing untuk Pertumbuhan Berkualitas”.
Acara ini turut dihadiri Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, Forkopimda Sulsel, dan kepala daerah se Sulsel.
Baca Juga : Penyaluran KPR di Sulsel Hingga September 2024 Mencapai Rp27,09 Triliun, Tumbuh 15,58 Persen
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menyampaikan terima kasih kepada Kepala OJK sebelumnya, Zulmi atas sinergi dan kolaborasi yang terbangun selama ini.
“Kita tentunya berharap pembiayaan dan industri jasa keuangan serta pelaku usaha dapat bersinergi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkualitas,” ujar Nurdin.
Nurdin juga mengucapkan selama bertugas kepada Nurdin Subandi sebagai Kepala OJK yang baru.
Baca Juga : Perkuat Litersi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar Sudah Edukasi 186.585 Peserta Lewat 1.762 Kegiatan
Usai pelantikan, Bupati Wajo Amran Mahmud menyampaikan ucapan terima kasih kepada Zulmi atas kerjasamanya selama ini, serta memberikan ucapan selamat bertugas kepada Nurdin Subandi.
“Mudah-mudahan tetap bersigergi utamanya pada program percepatan akses keuangan daerah serta pencetakan usahawan baru di Kabupaten Wajo yang merupakan salah satu dari 25 program kerja Pemerintah Kabupaten Wajo,” harap Amran. (rls)
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar