SULSELSATU.com, MAROS – Sebanyak 17 Warga Negara Indonesia (WNI) asal Sulawesi Selatan tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar di Maros sekira pukul 02.00 Wita, Ahad (16/2/2020).
Mereka merupakan WNI dari China dan telah menjalani masa karantina dan obeservasi selama 14 hari di Kepulauan Natuna, Provinsi Riau. Kedatangan mereka disambut haru oleh keluarga dan kerabat yang telah menunggu di bandara.
Usai menempuh perjalanan dari Jakarta ke Makassar menggunakan pesawat Citilink dengan nomor penerbangan QG-212 mereka rencananya akan pulang menuju kampung halaman masing-masing di berbagai daerah yang ada di Sulawesi Selatan.
Baca Juga : VIDEO: Virus Corona Ada di Buku Paket IPA Tahun 2017, Katanya Tidak Berbahaya
Salah satu mahasiswa China University of Geo Science asal Makassar, Fitriani mengaku sangat senang akhirnya bisa pulang dan bertemu kembali dengan keluarga yang sudah lama khawatir akan kondisinya selama adanya wabah virus Corona.
“Yah setidaknya keluarga bisa senang dan cukup tenang mendengar kabar akan kepulangan saya, karena di sana kami di karantina cukup lama. Sebagai alternatif pembelajaran saat ini yang berstatus mahasiswa terpakasa menjalani proses perkuliahan melalui pembelajaran online,” katanya.
Beberapa di antaranya juga merupakan mahasiswi di berbagai universitas di Tiongkok yang memilih kembali ke Tanah Air dikarenakan wabah virus Corona.
Baca Juga : Cegah Virus Corona, Shalat Idul Fitri di Lutra Terapkan Protkes
Penulis: Indra Sadli Pratama
Editor: Kink Kusuma Rein
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar