Logo Sulselsatu

Kalahkan Inter, Lazio Ancam Posisi Juventus di Puncak

Asrul
Asrul

Senin, 17 Februari 2020 13:16

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARLazio menempel ketat Juventus di papan klasemen sementara Liga Italia usai menaklukkan Inter Milan.

Juventus naik ke puncak klasemen Liga Italia usai menang 2-0 atas Brescia di pekan ke-24, Minggu (16/2/2020) malam Wita. Bianconeri kini mengumpulkan 57 poin dari 24 laga.

Beberapa jam kemudian, Lazio memenangi duel antartim papan atas melawan Inter. Dalam pertandingan di Stadion Olimpico, Senin (17/2/2020) dini hari Wita, Lazio menaklukkan Inter dengan skor 2-1.

Baca Juga : Kalahkan SPAL, Inter Milan Rebut Takhta SerieA dari Juventus

Dapat tambahan tiga angka, Lazio naik ke peringkat kedua dengan 56 poin. Mereka menggusur Inter yang masih terpaku dengan 54 poin.

Atalanta menyusul di peringkat keempat dengan 45 poin. Atalanta melebarkan jarak dengan rival terdekatnya, AS Roma, yang ada di urutan kelima dengan 39 poin usai menaklukkan klub ibu kota itu 2-1 pada Minggu (16/2/2020) dini hari Wita.

Di papan tengah, Hellas Verona melanjutkan tren tak terkalahkannya. Meski hanya bermain imbang 0-0 dengan Udinese, Verona naik ke peringkat keenam dengan 35 poin.

Klasemen sementara

1. Juventus (57)
2. Lazio (56)
3. Inter Milan (54)
4. Atlanta (45)
5. Roma (39)
6. Verona (35)
7. Parma (35)
8. Napoli (33)
9. Bologna (33)
10. Milan (32)
11. Cagliari (32)
12. Sassuolo (29)
13. Fiorentina (28)
14. Torino (27)
15. Udinese (26)
16. Lecce (25)
17. Sampdoria (23)
18. Genoa (22)
19. BSC (16)
20. SPAL (15)

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video03 Mei 2025 17:11
VIDEO: Viral Juru Parkir Minta Rp50 Ribu, Perumda Parkir Makassar Beri Teguran
SULSELSATU.com –Seorang pengendara mobil wanita terlibat cekcok dengan juru parkir di Jalan Somba Opu, Makassar, Jumat (2/5/2025). Insiden terja...
Berita Utama03 Mei 2025 12:08
Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo Desak Polres Jeneponto Tuntaskan Kasus Dugaan Penimbunan BBM
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, mendorong pihak Kepolisian Resor (Polres) Jeneponto untuk mengusut tuntas kas...
Sulsel03 Mei 2025 11:18
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Buka Pekan Kebudayaan, Komitmen Pemkot Jaga Warisan Budaya
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka Pekan Kebudayaan Daerah Kota Parepare sekaligus melepas peser...
Sulsel03 Mei 2025 08:54
Wali Kota Parepare Siap Launching Inovasi Layanan Aduan Masyarakat Berbasis Online
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Salah satu gebrakan ...