Logo Sulselsatu

Ketua Bawaslu Sulsel Minta Partisipasi IMM dalam Bentuk Pengawasan

Asrul
Asrul

Rabu, 19 Februari 2020 19:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Bawaslu Sulsel HL Arumahi menerima kunjungan dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah) Sulsel di ruang PPID Bawaslu Sulsel, Rabu (19/2/2020).

Kunjungan ini sendiri terkait koordinasi pengawasan Bawaslu yang melibatkan Organisasi Kepemudaan (OKP). IMM Sulsel sendiri adalah lembaga yang terakreditasi sebagai salah satu mitra Bawaslu dalam fungsi pemantauan.

Ketua Bawaslu HL Arumahi mengatakan Bawaslu selalu terbuka dalam hal koordinasi dengan berbagai pihak dalam hal mengembangan dan penguatan pengawasan, utamanya pengawasan partisipasif.

Baca Juga : Bawaslu Sulsel Raih Penghargaan Kehumasan Terbaik se-Indonesia

“Kami selalu berkoordinasi dengan teman-teman lembaga mitra (OKP) Bawaslu dalam kegiatan pengawasan. Hal ini sejalan dengan substansi pencegahan yakni mengembalikan pengawasan kepada masyarakat,” terang Arumahi.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah) Sulsel Soemitro Emin Praja yang ditemani anggotanya masing-masing, Nur Maulana Azis, Abdul Gafur, dan Muh. Basri.

Soemitro Emin dalam kesempatannya menyampaikan pihaknya siap bersinergi dalam menguatan pengawasan partisipasif yang dimiliki Bawaslu. Ia juga menyampaikan, pihaknya terbuka untuk pelibatan lain dalam hal pencegahan dalam pengawasan Pilkada 2020.

Baca Juga : Prestasi Gemilang, Bawaslu Sulsel Jadi Contoh Nasional dalam Pencegahan Pelanggaran Pemilu

“Dalam konteks sinergitas program utamanya pemantauan partisipatif, tapi di luar itu IMM terbuka untuk pelibatan penguatan pencegahan,” ujarnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional22 Desember 2024 23:13
Soft Launching Kantor Baru di Equity Tower, Wilianto Tanta Harap PSMTI Selalu Dekat dan Berada di Hati Masyarakat
SULSELSATU.com, JAKARTA – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) meresmikan kantor baru yang terletak di Equity Tower, lantai 42, kaw...
Metropolitan22 Desember 2024 22:40
Prof Zudan Tinjau Lokasi Banjir di Pangkep, Pastikan Bantuan Tersalur dengan Lancar
SULSELSATU.com, PANGKEP – Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, mengunjungi sejumlah lokasi banjir di Kabupaten Pangkep, Minggu, ...
Politik22 Desember 2024 22:38
Kunjungi Korban Banjir Bersama Istri, Appi Janji Siapkan Solusi Agar Tak Terulang
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Munafri Arifuddin (Appi), pemenang Pilwalkot Makassar 2024, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang terdamp...
Video22 Desember 2024 22:05
VIDEO: Wali Kota Makassar Pantau Banjir di Manggala dengan Perahu Karet
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah wilayah di Kota Makassar terendam banjir akibat hujan deras yang terus mengguyur sejak beberapa hari terakhir. B...