SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Pendidikan Sulsel mengadakan pentas seni karikatur di Kantor Dinas Pendidikan Sulsel Jl Perintis Kemerdekaan, Makassar, Rabu (26/2/2020).
Dari pantauan, diantara karikatur yang ada tampak beberapa pelajar menggambar karikatur Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah.
Plt Kadis Pendidikan Sulsel, Basri mengatakan lomba pentas seni karikatur ini sebagai wadah mengasah bakat para pelajar ditingkat SMA.
Baca Juga : Rakor Pendidikan Tingkat Sulsel, Jumlah SMK dan SLB Perlu Ditingkatkan
“Ini menjadi aksi spektakuler bagi anak anak kita menampilkan karyanya. Ini ajang kompetisi dimana kita memberikan ruang seluas luasnya bagi anak siswa siswi mengepresikan diri dalam berkarya. Inilah yang dimaksud Merdeka Belajar,” kata Basri, usai membuka lomba seni karikatur tingkat siswa SMA se-Sulawesi Selatan itu.
Basri menuturkan, kegiatan dilaksanakan muncul saat berbincang bersama guru, tokoh yang berkecimpung di dunia seni. Bahkan sebelumnya rencana akan dibuatkan wadah khusus.
“Namun untuk lebih baiknya akhirnya, dilaksanakan di lobby disdik. Karya anak anak kita akan dilihat dan memikiki kebanggan tersendiri bagi siswa. Dengan menampilkan karya seni karikatur akan menjadi spirit bagi siswa siswi lainnya untuk berkreasi dan berkarya. Ini aksi hebat, semoga akan muncul ide kreatif dari komponen pendidikan lainnya. Kita akan mengundang mgmp lainnya untuk menampilkan karyanya,” ujar Basri.
Baca Juga : Balai Bahasa Sulsel Gelar FTBI Diikuti Siswa SMP 2 Provinsi
Basri juga mengatakan, diharapkan pihak sekolah dan komite memberi perhatian akan pengembangan seni anak siswa siswi. Terutama dalam mendukung penyediaan wadah dan sarana seni di sekolah.
“Karya seni karikatur yang ditampilkan terdapat kurang lebih 154dari 54 sekolah. Ada dari Selayar, Luwu dan beberapa daerah lainnya. Kita akan jadikan lomba seni ini agenda tahunan disdik Sulsel,” katanya.
Usai pembukaan, Basri bersama tokoh seni, menyampatkan untuk berkeliling melihat karya karya siswa yang ditampilkan.
Baca Juga : Sempat Terjadi Kesalahan Sistem Penginputan, Disdik Sulsel Telah Resmi Umumkan Hasil PPDB
“Karya ini sangat bagus. Karya ini memiliki pesan moril yang sangat tinggi,” kata Basri.
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar