Menhub Minta Swasta Dilibatkan dalam Pengelolaan Pelabuhan Garongkong Barru

Menhub Minta Swasta Dilibatkan dalam Pengelolaan Pelabuhan Garongkong Barru

SULSELSATU.com, BARRU – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menginginkan adanya keterlibatan unsur swasta dalam pengelolaan Pelabuhan Garongkong ke depan.

“Kami sudah sepakat antara gubenur dan bupati, ke depan pengelolaan Pelabuhan Garongkong ini akan dikelola oleh BUMN, tapi saya harap pihak swasta juga turut dilibatkan,” kata Budi saat berkunkunjung ke Pelabuhan Garongkong, Barru, Sabtu (29/2/2020).

Dia mengatakan, kerja sama lebih lanjut terdapat dalam pembagian kepengelolaan antara Pelindo dan swasta, paling tidak 51 persen dan 49 persen untuk swasta.

Bupati Barru Suardi Saleh menyambut baik rencana Menhub tersebut. Apalagi ke depan, pemerintah pusat akan menambah aktivitas di pelabuhan ini.

“Selain akan ada pengelolaan pelabuhan yang lebih dari pemerintah pusat, juga keberadaan stasiun dan perlintasan rel kereta api di pelabuhan akan menambah percepatan pembangunan serta aktifitas pelabuhan,” ujarnya.

Penulis: Asriadi Rijal
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga