Logo Sulselsatu

Polres Sinjai Bangun Rumah Ibadah di Tellulimpoe

Asrul
Asrul

Sabtu, 29 Februari 2020 12:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Sinjai melakukan aksi sosial membangun masjid dengan menyumbangkan material bangunan semen, salah satunya pembangunan masjid kompleks Pesantren Nurul Jibal yang berlokasi di Dusun Turuneng, Desa Bua, Kecamatan Tellulimpoe, Sabtu (29/2/2020).

Bantuan material bangunan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai Dewi Iwan kepada panitia pembangunan masjid.

AKBP iwan Irmawan mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk kepedulian terhadap rumah ibadah (Masjid) serta kenyamanan masyarakat dalam melaksanakan aktivitas ibadah.

Baca Juga : Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur Dibuka Kembali, Orang Tua Korban Minta Pelaku Dijerat Hukum

Bantuan ini bersumber dari hasil dari program gerakan seribu rupiah yang setiap hari dilakukan anggota Polres Sinjai secara rutin setelah apel pagi.

“Aksi kita ini adalah berbagi rezki dari Tuhan, Allah SWT. Bantuannya sebanyak 30 sak semen, semoga ini bermanfaat dan pembangunannya cepat selesai,” ujarnya.

Iwan menambahkan, gerakan menyisihkan rezeki ini sebagai ladang beramal untuk membantu sesama yang membutuhkan dan juga untuk membantu pembangunan rumah ibadah yang ada di Kabupaten Sinjai.

Baca Juga : Polres Sinjai Hentikan Penyelidikan Kasus Pencabulan Anak, Keluarga Korban Kecewa

“Kita percaya dengan berbagi rezeki kepada sesama, juga akan mendapat ganjaran yang lebih dari Tuhan,” tandasnya.

Sementara itu, merespon bantuan semen yang diserahkan oleh Kapolres Sinjai ini, disambut baik oleh pihak panitia pembangunan Masjid dan mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sinjai bersama jajarannya.

“Mewakili pihak panitia Masjid, sekali lagi mengucapkan terima kasih. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi pembangunan Masjid ini,” pungkasnya.

Baca Juga : Pemkab Barru Terus Gencarkan Kemakmuran Masjid

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...