Logo Sulselsatu

Redam Virus Corona di AS, Trump Sumbang 1,4 Miliar

Asrul
Asrul

Jumat, 06 Maret 2020 21:59

Donald Trump (int)
Donald Trump (int)

SULSELSATU.com – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyumbangkan 1,4 Miliar (US$100 ribu) kepada Departemen Kesehatan dan Pelayanan Masyarakat (HHS) guna memerangi penyebaran virus corona (Covid-19).

Sumbangan senilai 1,4 Miliar tersebut sama dengan Trump mendonasikan gajinya selama tiga bulan.

“Presiden berkomitmen untuk menyumbangkan gajinya. Untuk lebih melindungi rakyat Amerika, ia menyumbangkan gajinya di kuartal keempat 2019 kepada HHS untuk mendukung upaya dalam menghadapi, mengendalikan, dan memerangi virus corona,” beber Juru Bicara dan Direktur Komunikasi Gedung Putih Stephanie Grisham, seperti yang dilansir dari CNN.com, Jumat (6/3/2020).

Baca Juga : Untuk yang Ketiga Kalinya, UNM Umumkan Lockdown

Sebelumnya, Trump juga pernah memberikan donasi kepada berbagai lembaga pemerintah, seperti Departemen Keamanan Dalam Negeri, Departemen Transportasi, dan Departemen Urusan Veteran. Dia pernah menyumbangkan jumlah yang sama untuk menanggulangi krisis obat opioid pada 2019.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...