SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal calon Bupati Bulukumba yang juga Ketua DPD Partai NasDem Bulukumba Tomy Satria Yulianto, dikabarkan akan bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Tidak hanya dikabarkan akan meninggalkan Partai NasDem dan berlabuh ke PKB. Tetapi informasi yang dihimpun media ini, Wakil Bupati Bulukumba ini akan diberi jabatan sebagai Ketua Dewan Syuro DPC PKB Bulukumba.
Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad, yang dikonfirmasi perihal itu, dia tak menepis hal tersebut. Dia juga mengaku telah mendengar isu bahwa Tomy akan menjadi bagian dari partainya.
Baca Juga : JMS-Tomy Gugat ke MK, Tuding Andi Utta-Edy Lakukan Pelanggaran TSM di Pilkada Bulukumba
“Gosipnya begitu. Tapi saya belum tahu bagaimana (kepastiannya),” kata Azhar saat dikonfirmasi, Jumat (6/3/2020).
Azhar menyebutkan, bahwa proses perekrutan kader baru di kabupaten/kota adalah wewenang pengurus tingkat DPC. Bukan ranahnya DPW.
“Itu memang bagian dari pembicaraan-pembicaraan yang ada. Tapi pertanyannya, apakah formalnya sudah, saya juga belum tahu,” ujar Azhar.
Baca Juga : VIDEO: Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Hadiri Rakornas PKB
Ketua Fraksi PKB DPRD Sulsel ini tak menampik, bahwa hal ini ada hubungannya dengan rekomendasi partainya di Pilkada Bulukumba 2020. Meski begitu, Azhar tak mau berspekulasi lebih jauh.
“Belum ada laporannya (dari DPC PKB Bulukumba). Mungkin ini menyangkut soal rekomnya (rekomendasi) kan. (tapi kan belum ada) jadi artinya belum ada apa-apa,” tuturnya.
Untuk diketahui, bila saja Tomy benar hengkang ke PKB, maka politisi berkacamata itu untuk kali keduanya pindah partai. Sebelumnya dia berbaju Partai Demokrat lalu berpaling ke NasDem.
Baca Juga : VIDEO: Demonstrasi Ricuh di Dekat Area Muktamar PKB Bali, Wasekjen: Bukan Kader PKB
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar