Big BOS Sulawesi Journey Tempuh 1400 Km dari Kendari hingga Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Honda Big Bike Owner Society (Big BOS) Sulawesi Journey berhasil diselenggarakan Astra Motor Makassar bersama Astra Motor Center Jakarta, Astra Motor Jogjakarta, serta Daya Adicipta Motor pada 6-11 Maret 2020.
Big BOS ini diikuti 65 peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia seperti pengguna Honda Goldwing, CRF 1000L Africa Twin, X-ADV 750, CB 500X, CB 650R Neo Sport Cafe, serta Rebel 500. Gelaran ini menempuh jarak hingga 1400 km lintasan yang membentang dari Kendari hingga Makassar.
Big Bike Manager Astra Motor Makassar, Ndaru Okto Wicaksono mengatakan, gelaran ini bukan hanya sebagai ajang menyalurkan hobi, tetapi juga sebagai ajang berkumpul dan berbagi pengalaman bagi para pecinta big bike Honda dari berbagai penjuru nusantara.
“Ajang ini diikuti peserta dari berbagai daerah, bahkan riders dari Jakarta ikut serta. Kami berharap bisa kembali di tahun depan dengan petualangan menjajal ketangguhan motor Honda dalam menaklukkan beragam kontur lintasan bersama, menyelesaikan berbagai tantangan bersama rekan, dan membawa pulang sebuah kisah petualangan yang ciamik,” ujar Ndaru, Rabu, (11/3/2020).
Pada kegiatan Honda Big BOS Sulawesi Journey, peserta memulai titik start dari Astra Motor Kendari menuju Kolaka melalui jalur Bombana, kemudian dilanjutkan menuju Malili. Peserta pun melanjutkan petualangan dari Malili menuju Bone untuk melakukan kegiatan bakti sosial dengan memberi bantuan berupa sembako ke pesantren Ibnu Qoyim.
Setelah itu, lanjut Ndaru, rombongan bergerak menuju Tanjung Bira untuk menikmati keindahan pantai pasir putih yang mempesona. Keseruan Honda Big BOS Sulawesi Journey ini di akhiri dengan finish di Astra Motor Makassar.
“Kegiatan ini berlangsung aman dan lancar karena persiapan yang matang dari para peserta. Sebelumnya para peserta sudah melakukan persiapan matang serta dibekali dengan edukasi safety riding, jadi kegiatan ini berlangsung tanpa kendala suatu apapun. Sampai bertemu di Sulawesi Journey selanjutnya!,” pungkas Ndaru.
Penulis: Sri Wahyudi Astuti
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News