Logo Sulselsatu

Maksimalkan Sensus Penduduk Online, Iqbal Janjikan Bonus

Asrul
Asrul

Kamis, 12 Maret 2020 08:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penjabat Wali Kota Makassar berharap agar seluruh masyarakat dapat berperan aktif dalam mensukseskan sensus penduduk 2020. Pendataan yang valid sangat membantu pemerintah dalam menjalankan tugasnya. Hal ini di tegaskan Iqbal Suhaeb saat hadir dalam pembukaan sensus penduduk online tahun 2020 yang di adakan BPS Kota Makassar di ruang sipakatau, Kantor Balai Kota Makassar.

“Untuk seluruh warga Makassar saya mohon untuk membantu pemerintah memberikan data yang akurat. Jawab dengan jujur ketika ada tim yang turun untuk mendata ulang demi kemajuan negeri ini. Dari data semua bisa di lakukan,” ungkap Iqbal.

Pencatatan data selain di lakukan secara manual juga di lakukan secara online. Dengan memanfaatkan teknologi semakin memudahkan warga untuk melakukan pelaporan data. Tinggal masuk di situsnya lalu lakukan pemuktahiran data.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Hebat di Nusa Tamalanrea Indah Makassar, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar

“Gunakan smartphonenya agar data bapak/ibu bisa segera terverifikasi. Ini sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Data dokumen yang di butuhkan seperti no KTP, no KK, dan sebagainya tinggal di input lalu klik ok,”imbuhnya lagi.

Untuk pencatatatan sensus penduduk di kota Makassar di harapkan dapat mencapai target yakni 24%. Namun sayangnya sejak mulai di buka 15 Februari lalu hingga saat ini persentase masyarakat yang berpartisipasi baru mencapai 7%.

“Partisipasi warga Kota Makassar untuk sensus penduduk ini masih minim. Olehnya itu, di harapkan kerjasama seluruh pihak utamanya bagi camat dan lurah agar senantiasa mengajak dan mengedukasi warganya untuk melakukan pendataa,ungkap Ari Prihandini selaku Kepala BPS Kota Makassar.

Baca Juga : VIDEO: Aksi Jambret Terjadi di Jalan Malengkeri III Zchar VI Makassar

Olehnya itu Penjabat Wali Kota Makassar menegaskan di hadapan seluruh peserta yang hadir bagi kecamatan dan kelurahan yang dapat mencapai target akan di berikan bonus.

“Peran aktif kecamatan dan kelurahan ini, jadi siapa saja yang dapat melakukan pemuktahiran data dan sesuai target maka akan di siapkan dana tambahan untuk wilayahnya sebagai bonus,” tegas Iqbal.

Sensus penduduk 2020 akan berakhir di bulan Maret 2020. Bagi warga yang belum melakukan sensus dapat log in di situs https://sensus.bps.go.id.

Baca Juga : VIDEO: Panjangnya Antrean Jerigen untuk Isi Air Bersih di Makassar

Penulis : Resti Setiawati
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...