Logo Sulselsatu

Iuran BPJS Batal Naik, Ini Kebijakan Baru Pemkab Barru

Asrul
Asrul

Kamis, 12 Maret 2020 16:11

Plh Sekkab Barru Abustan (Sulselsatu/Asriadi Rijal)
Plh Sekkab Barru Abustan (Sulselsatu/Asriadi Rijal)

SULSELSATU.com, BARRU – Mahkamah Agung (MA) mengabulkan judical review Perpres Nomor 75 Tahun 2019 tentang Jaminan Kesehatan. Atas keputusan ini, iuran BPJS batal naik.

Plh Sekkab Barru Abustan mengatakan, Pemkab Barru sendiri telah menganggarkan Rp13 miliar untuk mengakomodir kenaikan iuran BPJS tersebut.

Karena pembatalan ini, Abustan mengatakan, Rp13 miliar yang terlanjur dinggarkan tersebut akan dialihkan untuk mengakomodir warga yang belum memiliki BPJS.

Baca Juga : Ungkapan Mendalam Bupati Barru Usai Almarhum Istrinya Dimakamkan

“Sesuai arahan bupati, tahun lalu masih ada dari kurang lebih 7 ribu (warga) yang belum tercover sehingga ini yang akan kita segera selesaikan, dari anggaran yang sedianya diperuntukkan untuk kenaikan iuaran BPJS ternyata ada pembatalan maka itu yang akan kami siapkan,” kata Abustan, Kamis (12/3/2020).

Selain itu, anggaran tersebut juga akan digunakan mengakomodir anak yang baru lahir mendapatkan BPJS. “Itu juga kami akan programkan bagi anak yang baru lahir tapi tetap sesuai syarat bagi warga yang tidak mampu,” katanya.

Diketahui, MAmengabulkan judicial review Perpres Nomor 75 Tahun 2019 tentang Jaminan Kesehatan. Dalam putusannya, MA membatalkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan per 1 Januari 2020 dan mengembalikan iuran BPJS seperti semula.

Baca Juga : Hasnah Syam Istri Bupati Suardi Saleh Berpulang, Kabupaten Barru Berduka

Penulis: Asriadi Rijal
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...