Logo Sulselsatu

Gerogoti Liga Italia, Virus Corona Jangkiti Tiga Pemain Fiorentina

Asrul
Asrul

Sabtu, 14 Maret 2020 20:24

ilustrasi. (int)
ilustrasi. (int)

JAKARTA – Dua pemain Fiorentina, Patrick Curtone dan German Pezzella tertular virus corona. Keduanya memperpanjang catatan positif Covid-19 pesepakbola yang merumput di Liga Italia.

Hal ini membuat sudah ada 14 pesepak bola dari berbagai negara yang positif corona. Selain Cutrone dan Pezzela, fisioterapis Viola Stefano Dainelli juga diketahui positif Covid-19. Sebelum ketiga orang ini, penyerang Fiorentina asal Serbia, Dusan Vlahovic sudah lebih dulu dinyatakan positif corona, Jumat (13/3/2020).

Melalui akun twitter resmi, pihak klub memastikan ketiga orang tersebut dalam dalam kondisi sehat di kediaman mereka masing-masing.

Baca Juga : VIDEO: Virus Corona Ada di Buku Paket IPA Tahun 2017, Katanya Tidak Berbahaya

“Fiorentina mengumumkan bahwa Cutrone, Pezzella, dan fisioterapis Stefano Dainelli juga menjalani tes karena mereka menunjukkan beberapa gejala. Ketiganya dinyatakan positif dan mereka dalam kondisi yang baik di rumah masing-masing.”

Bek Juventus, Daniele Rugani, jadi pemain pertama Liga Italia yang positif virus corona. Penyerang Sampdoria, Manolo Gabbiadini kemudian jadi pemain kedua positif virus yang sudah jadi pendemi global ini pada Jumat.

Sehari berselang, rekan setim Omar Colley, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, Morten Thorsby, dan dokter tim Amadeo Baldari juga positif corona.

Baca Juga : Juventus: Welcome Back Home, Allegri!

Di Italia sudah terdapat 17.660 kasus dan sebanyak 1.266 meninggal hingga Sabtu.

Liga Italia sendiri diliburkan hingga 3 April mendatang. Negeri Pizza jadi negara kedua terbanyak setelah China yang menderita wabah virus corona.

Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : Mike Maignan Resmi Gabung AC Milan, Donnaruma Hengkang?

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...