RSUP Wahidin Sudirohusodo Tiadakan Jam Besuk Pasien

RSUP Wahidin Sudirohusodo Tiadakan Jam Besuk Pasien

SULSELSATU.com, MAKASSAR – RSUP Wahidin Sudirohusodo Makassar telah meniadakan jam besuk. Kebijakan ini mulai diberlakukan sejak Senin, 26 Maret 2020.

“Mulai Hari Senin, 16 Maret 2020, RSUP Wahidin Sudirohusodo Makassar meniadakan besuk/jam berkunjung,” demikian keterangan RSUP Wahidin di media sosial resminya.

Keputusan ini berlaku sampai dengan waktu yang akan ditetapkan kemudian. 

“Pasien rawat jalan dibatasi maksimal 2 pengantar dan dilakukan pengecekan suhu sebelum masuk area poliklinik dan pasien memakai masker,”

Sementara di Rumah Sakit Awal Bros Makassar, jam kunjungan besuk masih diperkenankan. Namun, cuma satu kali, yaitu pukul 16.00-17.00. 

Pendamping pasien di rawat inap hanya 1 orang dan pendamping pasien berobat di rawat jalan/poliklinik hanya 1 orang.

Di RSUD Haji juga mulai membatasi kunjungan keluarga pasien. Aturan ini juga mulai diterapkan Senin (26/3) kemarin.

Direktur RSUD Haji, Haris Nawawi menjelaskan, pembatasan jumlah penjenguk pasien mulai diberlakukan. Hanya satu orang penjenguk yang dibolehkan masuk untuk satu orang pasien setiap harinya.

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga