Cegah Penyebaran Corona, Bank Sulselbar Lakukan Penyemprotan Disinfektan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Meminimalisir risiko penyebaran corona Virus (Covid-19), Bank Sulselbar melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh lingkungan kantor.
Di samping itu, Bank Sulselbar juga telah menyediakan hand sanitizer demi meningkatkan kenyamanan dan rasa aman kepada pegawai dan nasabah yang melakukan aktivitas dan transaksi.
“Per tanggal 19 Maret 2020, Bank Sulselbar melakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya pencegahan merebaknya Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di lingkungan kantor Bank Sulselbar. Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pegawai dan nasabah Bank Sulselbar dalam beraktivitas dan bertransaksi,” kata Plt Direktur Utama PT Bank Sulselbar, Irmayanti Sulthan.
Selain itu, Bank Sulselbar juga telah mengeluarkan surat penyampaian dalam hal meminimalikan risiko tersebarnya Covid-19 seperti menunda seluruh perjalanan dinas pegawai baik keluar kota maupun dalam wilayah kerja Bank sulselbar. Misal pelatihan, sosialisasi, benchmarking, undangan, workshop ataupun dalam bentuk kegiatan lainnya hingga batas waktu yang akan disampaikan kemudian.
Kemudian tidak melakukan kegiatan yang mengumpulkan sejumlah orang baik internal dan atau eksternal dalam bentuk sosialisasi, rapat atau kegiatan lainnya. Adapun kegiatan yang sifatnya mendesak dan penting agar dikoordinasikan terlebih dahulu ke group corporate secretary.
“Kemudian semua bentuk penugasan dan surat pemanggilan unit kerja akan mengikuti kegiatan untuk sementara ditiadakan dan berlaku sejak surat ini diterbitkan,” jelas Irmayanti.
Penulis: Sri Wahyudi Astuti
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News