SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe, memberikan tips dalam upaya menangkal dan mencegah penularan virus corona khususnya di wilayahnya.
Salah satu upaya yang paling sederhana menurut Taufan, adalah berjemur di bawah sinar matahari pagi, mulai pukul 08.00 hingga 11.00.
“Paling sederhana jemur diri di bawah sinar matahari antara pukul 08.00 hingga 11.00. Karena virus ini tidak bisa hidup di suhu panas. Ini hasil penelitian ilmiah lho dan sudah teruji,” kata Taufan.
Baca Juga : Puang Solong Tak Kunjung Dilantik sebagai Pimpinan DPRD Maros, Taufan Pawe Abaikan Putusan DPP Golkar?
Karena itu, Taufan menyarankan masyarakat yang tinggal di rumah biasakan berjemur di bawah matahari pada pagi hari di depan rumah, bisa sambil bermain bersama anaknya dan membersihkan halaman.
Salah satu pakar, Dr. Mardi Susanto, SpKJ membenarkan hal itu. Dia mengatakan, betul bahwa virus corona tidak tahan sinar matahari.
“Hampir semua virus dan bakteri tidak kuat sinar UV dari matahari dan suhu di atas 50 derajat celsius. Jadi, tak ada salahnya untuk lebih sering berjemur di bawah sinar matahari pagi,” kata Mardi Susanto.
Baca Juga : Taufan Pawe Instruksikan Kader Golkar Solid Menangkan Uji-Sahabuddin di Pilkada Bantaeng
Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar