Logo Sulselsatu

2 Ribu APD Diserahkan ke 11 RS Rujukan Covid 19 di Sulsel

Asrul
Asrul

Rabu, 25 Maret 2020 13:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Gugus tugas pencegahan Covid-19 SULSEL menyerahkan 2.000 Alat Pelindung Diri (APD) ke sebelas rumah sakit se-Sulsel.

APD ini merupakan bantuan langsung dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Adapun sebelas rumah sakit tersebut, antara lain RST Pelamonia, RSUP Wahidin Sudirohusodo, RSUD Maros, RS UNHAS, RS DR Tajudin, RSnLabuan Baji, RSU Sinjai, RSU Laki Padada Toraja, RST Parepare dan RS Bhayangkara.

Baca Juga : Solusi Strategis PT Vale Hadapi Tantangan di Industri Pertambangan

Sementara untuk wilayah Sulawesi Barat dan Sulawesi Tenggara sendiri ada tiga RS untuk penyaluran APD yakni RSUD Mamuju, RST Kendari dan RSU Bahteramas. Sedangkan cadangan, untuk sementara disimpan di gudang Kesdam sebanyak lima koli atau 250 pcs serta di gudang Dinkes tiga koli atau 150 pcs.

Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah menyampaikan, sebanyak 2.000 APD langsung didistribusikan ke RS rujukan Covid-19 di Sulsel.

“Alhamdulillah, hari ini telah tiba Alat
Pelindung Diri sebanyak 2.000 buah dan langsung dibagikan ke sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 di wilayah Sulawesi Selatan,” ungkapnya.

Baca Juga : NMAX Tour Boemi Nusantara di Sulawesi Jelajahi Pesona Alam dan Budaya Bulukumba

Dia memastikan distribusi APD ini ditangani langsung petugas medis, jajaran Pemprov Sulsel, anggota TNI-Polri yang turut membantu sebagai bentuk kolaborasi untuk mencegah penularan Covid-19 ini.

“Semoga dengan adanya APD ini dapat
memudahkan kerja para petugas medis kita, dan kita doakan semoga mereka semua diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas mulia ini,” harapnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...