Logo Sulselsatu

Atasi Covid-19, Iqbal Sebut Makassar Bisa Saja Lockdown

Asrul
Asrul

Kamis, 26 Maret 2020 18:00

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penjabat Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb mengatakan lockdown atau karantina bisa saja terjadi di Kota Makassar baik secara keselurahan atau parsial dalam menangani penyebaran pandemi virus Corona atau Covid-19.
“Kemungkinan lockdwon bisa. Baik Makassar secara keseluruhan maupun parsial. Itu kemungkinan ada,” ujar Iqbal dalam video conference dengan wartawan, Kamis (26/3/2020).
Iqbal mengatakan kemungkinan lockdown jika terjadi lonjakan yang sangat besar positif Corona, terlebih jika Kota Makassar adalah wilayah transit baik timur ke barat dan sebaliknya.
“Kalau itu dianggap sangat rawan kita akan lockdown. Tapi tidak menutup kemungkinan kita akan lockdown scara parsial,” ujarnya.
Lebih lanjut, Iqbal mengatakan kebijakan lockdown merupakan pemerintah pusat ke provinsi, bukan daerah sehingga ia perlu konsultasi jika kemungkinan akan mengambil keputusan lockdown.
”Kami akan bicarakan dengan instansi terkait terutama dengan dinas kesehatan, badan bencana, forkopimda. Jika ada tanda-tandanya kalau harus di lockdown, kita akan bicarakan. Itu bukan keputusan pribadi atau per orangan tapi itu keputusan pemerintah,” ujarnya.

Penulis: Resti Setiawati

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...