Logo Sulselsatu

Dibidik Madrid, Aubameyang Hanya Jadi Opsi Bila Gagal Boyong Haaland-Mane

Asrul
Asrul

Senin, 30 Maret 2020 10:34

Aubameyang.(int)
Aubameyang.(int)

MADRID – Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memasukkan nama bomber Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang sebagai target transfer.

Hanya saja, pemain internasional Gabon itu hanya jadi alternatif bilamana Los Blancos gagal memboyong Erling Haaland dari Dortmund atau Sadio Mane dari Liverpool.

Durasi kontrak Aubameyang di Arsenal tersisa satu tahun, atau berakhir pada musim 2021 mendatang. Eks pemain Dortmund dan AC Milan itu santer dikabarkan bakal hengkang dari The Meriam London.

Baca Juga : Makin Keren dengan Tampilan Baru, Transaksi Pakai BRImo Makin Seru

Seperti dilaporkan Express, Aubameyang bukan menjadi opsi utama Zidane pada musim panas mendatang. Pelatih Prancis itu dinilai akan lebih memprioritaskan untuk merekrut Erling Haaland atau Sadio Mane.

Jika Madrid gagal merekrut Mane atau Haaland, maka Zidane disebut akan mengalihkan fokusnya ke Aubameyang. Madrid pun harus bersaing dengan Manchester United dan Inter Milan, yang juga berhasrat memboyongnya.

Musim ini, sebelum kompetisi terhenti akibat virus corona, Aubameyang tampil memukau bersama The Gunners. Ia sudah melesakkan 20 gol dari 32 laga.

Baca Juga : Disingkirkan Real Madrid, Ruang Ganti PSG Memanas

Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...