Logo Sulselsatu

Unhas Beri Subsidi Pulsa untuk Mahasiswa Bidikmisi

Asrul
Asrul

Selasa, 31 Maret 2020 17:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pembelajaran dalam jaringan (daring) menjadi alternatif bagi setiap kampus untuk turut serta menghentikan sebaran Covid-19. Universitas Hasanuddin merupakan kampus yang pertama kali menerapkan kebijakan ini di Sulawesi Selatan. Salah satu prasyarat yang dibutuhkan bagi proses ini adalah tersedianya koneksi internet yang memadai.

Mengingat kemampuan ekonomi yang bervariasi pada setiap mahasiswa, Unhas mengambil kebijakan pendukung melalui pemberian subsidi untuk biaya koneksi internet bagi mahasiswa Bidikmisi, yaitu mahasiswa yang memiliki potensi akademik baik namun memiliki kemampuan ekonomi terbatas.

Rektor Unhas, Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu, mengatakan bahwa pimpinan kampus terus memantau proses pembelajaran daring yang sekarang diberlakukan. Semaksimal mungkin, pimpinan Unhas berusaha mengambil langkah yang dapat meringankan beban mahasiswa, terutama kelompok yang paling membutuhkan.

Baca Juga : Konsisten Kembangkan Kapasitas Digital, Indosat Hadirkan Laboratorium Berteknologi di Unhas

“Ini kebijakan Unhas untuk membantu mahasiswa Bidikmisi, sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan pulsa untuk koneksi internet selama proses pembelajaran daring,” kata Prof Dwia, Selasa (31/3/2020).

Rektor Unhas berharap, mahasiswa dapat memanfaatkan subsidi ini untuk mendukung pembelajaran daring, sehingga mereka dapat tetap belajar dari rumah dan proses menuntut ilmu tidak mengalami hambatan.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Infrastruktur Unhas, Prof Sumbangan Baja, menyebutkan bahwa pihaknya telah mengalokasikan sejumlah anggaran untuk kebijakan tersebut.

Baca Juga : OJK Mengajar Generasi Cerdas Keuangan Menuju Indonesia Emas Edukasi Mahasiswa Unhas

“Saat ini, jumlah mahasiswa Bidikmisi yang aktif di Unhas adalah 4.366 orang, tersebar pada seluruh program studi. Selama masa pembelajaran daring, kita akan mengalokasikan anggaran secara bertahap. Setiap tahap, jumlah subsidi adalah sebesar lima puluh ribu rupiah per mahasiswa Bidikmisi,” kata Prof Sumbangan.

Prof Sumbangan juga menegaskan bahwa kebijakan ini akan menyesuaikan dengan perkembangan tahap pembelajaran daring. Jika dibutuhkan akan dilanjutkan pada tahap-tahap selanjutnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...