Diskes Sinjai Bekali Seluruh Puskesmas dengan APD

Diskes Sinjai Bekali Seluruh Puskesmas dengan APD

SULSELSATU.com, SINJAI – Kepala Dinas Kesehatan Sinjai Andi Suryanto Asapa, menyerahkan 50 alat perlindungan diri (APD) untuk 16 puskesmas yang tersebar di seluruh wilayah.

Penyerahan APD ini dipusatkan di aula pertemuan Dinas Kesehatan Sinjai, Selasa (31/3/2020) kemarin.

Suryanto mengatakan, APD ini akan digunakan para petugas medis masing-masing puskesmas pada saat menangani pasien Coronavirus Disease (Covid-19)

“Jenis APD yang dibagikan ada macam-macam tipe, ada yang cuman satu kali pakai saja, ada juga yang bisa dicuci dan dipakai berulang kali,” kata Suryanto.

Dia berharap, dengan adanya bantuan APD ini sebisa mungkin dapat dimanfaatkan bagi petugas medis yang ada di puskesmas. Terutama untuk dokter umum, dokter gigi dan perawat gigi dan petugas surveilans.

“Selain itu, APD ini juga diperuntukan untuk petugas yang jaga posko serta petugas yang merujuk ke rumah sakit,” pungkasnya.

Penulis: Andi Irfan Arjuna 
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga