Logo Sulselsatu

Call Center 112 Parepare Sudah Enam Tahun, Ini Jejak Pelayanannya

Asrul
Asrul

Jumat, 03 April 2020 09:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare terus membuktikan komitmen dalam membangun daerah dengan tiga pilar, yaitu pendidikan, kesehatan dan pariwisata.

Dalam bidang kesehatan, Call Centre 112 telah enam tahun menjadi andalan Pemkot Parepare dalam melayani masyarakat.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menjelaskan, layanan Call Centre 112 selama enam tahun terus menunjukkan peningkatan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

“Tahun 2014 pelayanan kesehatan Call Centre 112 mencapai 2.277 layanan, meningkat drastis di tahun 2015 menjadi 8.394 layanan, tahun 2016 sudah mencapai 13.293 layanan, tahun 2017 meningkat menjadi 16.512 layanan, tahun 2018 kembali meningkat menjadi 16.795 layanan dan tahun 2019 mencapai 11.035 layanan,” ujar Taufan.

Menurutnya, layanan Call Centre 112 akan terus berlanjut dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Memenuhi komitmen itu, Pemkot Parepare akan memprogramkan ambulans khusus untuk anak-anak dan menyediakan pelayanan bagi masyarakat yang sudah masuk kategori lanjut usia.

“Keberadaan Call Centre 112 merupakan bentuk komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat Kota Parepare. Pemerintah daerah telah menggabungkan layanan panggilan darurat dari tiga unit, yakni Unit Call Centre 112, Unit Damkar, dan Unit BPBD. Layanan terpadu Call Center ini disatukan dalam Call Center 112 dengan beberapa line telepon sesuai kebutuhan,” katanya.

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...