Logo Sulselsatu

Dana Desa Sudah Bisa Digunakan Pencegahan Covid-19 di Barru

Asrul
Asrul

Jumat, 03 April 2020 11:35

Kepala BPKAD Barru Abu Bakar. (Sulselsatu/Asriadi Rijal)
Kepala BPKAD Barru Abu Bakar. (Sulselsatu/Asriadi Rijal)

SULSELSATU.com, BARRU – Dana Desa sudah bisa digunakan untuk penanganan pencegahan covid 19 di masing-masing desa di Kabupaten Barru.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Barru, Abu Bakar mengatakan sesuai arahan dari Kemendes untuk penggunaan dana desa pada penanganan covid 19 itu memang sudah diatur di dalamnya.

“Untuk penggunaan dana desa pada pencegahan penanganan Covid-19 apabila dana desa tersebut masih cukup pada belanja APBDes maka itu bisa digunakan,” kata Abu Bakar, Jumat (3/4/2020).

Baca Juga : Jadi Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar, BRI Diapresiasi Oleh Negara

Terkait kapan digunakan, Abu Bakar mengatakan, jika sejak dikumpulnya para kepala desa beberapa hari yang lalu oleh Bupati Barru maka disaat itupula dana desa sudah bisa digunakan.

“Dana desakan untuk tahap pertama sudah diluncurkan di masing-masing rekening desa, maka alokasi untuk pencegahan wabah corona ini sudah bisa digunakan. Hanya saja tak diurai berapa batasan penggunaan dananya yang pasti harus sesuai kebutuhan desa dalam penanganan corona tersebut,” ucapnya

Desa hanya bisa membelanjakan untuk keperluan seperti alat yang tidak membutuhkan keahlian misalnya alat cek suhu tubuh.

Baca Juga : Pengumuman! Restrukturisasi Kredit Perbankan Penanganan Pandemi Covid-19 Berakhir

“Maka perlu memang desa menggunakan dana desa tersebut sesuai kebutuhan saja misalnya alat cek suhu tubuh, bahan penyemprotan dan kebutuhan lainnya terkait penanganan Covid- 19 tersebut,” tambahnya.

Penulis: Asriadi Rijal
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...