SULSELSATU.com, BANTAENG – Jurnalis Peduli Kemanusiaan (JPK) Sulawesi Selatan kembali menerima bantuan sumbangan Alat Pelindung Diri (APD) dari Pemerintah Kabupaten Bantaeng yang akan didistribusikan bagi tenaga medis.
“Alhamdulillah, Bupati Bantaeng memberikan 30 lembar baju APD beserta masker kepada kami untuk disalurkan bagi tenaga medis di puskesmas Kota Makassar,” ujar Koodinator JPK Sulsel, M Darwin Fatir di Makassar, Sabtu (11/4/2020).
Dengan penyerahan bantuan tersebut, kata dia, menambah jumlah sebaran APD ke Puskesmas dari total keseluruhan di Makassar sebanyak 46 Puskesmas.
Baca Juga : FEB-UNHAS Edukasi Cerdas Pengelolaan Keuangan Keluarga di Bantaeng
Rencananya, bantuan APD dan masker dari Pemkab Bantaeng akan disalurkan bersamaan dengan APD dari donasi yang terkumpul sebanyak 100 lembar. Saat ini sudah terkumpul 130 lembar APD.
Penyaluran ini merupakan tahap dua, selanjutnya didistribusikan ke 35 puskesmas pada Senin, 13 April 2020. Sejauh ini JPK telah menyalurkan APD di 11 puskesmas.
“Kami memberikan apresiasi serta berterima kasih atas bantuan Pemkab Bantaeng yang mempercayakan penyaluran APD ini kepada tenaga medis. Fokus kami sementara ini seluruh Puskesmas di Makassar,” tambah Darwin.
Baca Juga : Setelah Jeneponto, Giliran di Bantaeng Pj Gubernur Bahtiar Salurkan Bantuan Presiden untuk Warga Miskin
Sebelumnya, Pemkab Bantaeng melalui Bupatinya, Ilham Syah Azikin telah menyerahkan sebanyak 30 lembar APD beserta masker kepada JPK Sulsel di Posko Gugus Tugas COVID-19 Bantaeng Pada Jumat, 10 April 2020.
Ilham mengemukakan, tidak melihat sekat apalagi wilayah, kelompok maupun golongan. Pihaknya berharap ada kebersamaan berbagi, apa yang dimiliki bisa dimanfaatkan buat penanganan COVID-19 di Sulsel.
“Gerakan teman-teman jurnalis ini saya pikir adalah bagian yang tidaka terpisahkan dari seluruh elemen masyarakat Sulsel, dalam penangaan dan pencegahan COVID-19,” paparnya.
Baca Juga : VIDEO: Penculikan Anak di Lamalaka Bantaeng Ternyata Hoaks
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar