Logo Sulselsatu

Bagi-bagi Sembako, Polres Sinjai Minta Warga Patuh Imbauan Pemerintah

Asrul
Asrul

Senin, 13 April 2020 13:55

Polres Sinjai bagi-bagi sembako ke warga kurang mampu. (foto/ist)
Polres Sinjai bagi-bagi sembako ke warga kurang mampu. (foto/ist)

SULSELSATU.com, SINJAI – Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan dan Wakapolres Kompol Sarifuddin kompak turun langsung bagi-bagi sembako kepada warga kurang mampu.

Ada 10 wara kurang mampu di Kecamatan Sinjai Utara yang mendapatkan bantuan sembako dari hasil patungan para personel Polres Sinjai pada Senin (13/4/2020).

“Mudah-mudahan dengan bantuan ini warga sedikit terbantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari,” kata Iwan.

Baca Juga : Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur Dibuka Kembali, Orang Tua Korban Minta Pelaku Dijerat Hukum

Iwan mengatakan, bantuan sembako merupakan bentuk kepedulian Polres Sinjai dengan berbagai kepada warga yang membutuhkan uluran tangan di tengah situasi wabah Covid-19.

“Selain berbagi, kita sekaligus mengimbau kepada warga untuk tetap mematuhi anjuran pemerintah dan maklumat kapolri, dengan tidak keluar rumah tanpa memakai masker, jaga jarak minimal satu meter, jaga kesehatan dan kebersihan dengan rutin mencuci tangan yang bersih menggunakan sabun, serta tidak kalah pentingnya mari kita sama-sama berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa Allah SWT mudah-mudahan kita semua terhindari dari virus corona ini,” harap dia.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...
Video23 April 2025 21:33
VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto
SULSELSATU.com – Buronan kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Sanoddin bin Kaimuddin, yang sempat kabur dari tahanan Polres Jeneponto pad...