Januari-Maret 2020, Baznas Sinjai Salurkan Zakat Rp200 Juta
SULSELSATU.com, SINJAI – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sinjai menyalurkan bantuan zakat dan infaq sebesar Rp200 juta lebih selama triwulan pertama atau periode Januari-Maret 2020.
Ketua Baznas Sinjai Ahmad Muzakkir mengatakan, bantuan yang diserahkan terdiri dari berbagai macam, terutama kebencanaan yang sifatnya darurat ke masyarakat seperti bantuan kepada korban kebakaran.
“Yang paling teranyar, kita serahkan bantuan untuk program per triwulan ini yaitu penyaluran sembako dengan nilai tertentu, plus uang saku kepada 350 mustahiq yang tersalur di seluruh kecamatan/desa,” ujarnya.
Spesifikasi bantuan sudah tertuang dalam Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Baznas Sinjai yang memprioritaskan untuk penanggulangan kemiskinan dan pengembangan ekonomi masyarakat.
“Jadi program bantuan kita yang paling utama adalah menyalurkan bantuan kepada mustahiq. Ini pun kami verifikasi, bantuan-bantuan yang kami salurkan ke kecamatan/desa itu adalah yang tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah sehingga ini merata,” ujarnya.
Adapun bantuan yang sudah disalurkan oleh Baznas Sinjai sejak terbentuk pada Agustus-Desember 2019 lalu yakni mencapai Rp566 juta lebih.
Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News