Logo Sulselsatu

Dinas PU Makassar Siapkan Layanan Penyedotan Lumpur Tinja

Asrul
Asrul

Selasa, 21 April 2020 09:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar menyiapkan pelayanan penyedotan lumpur tinja di beberapa titik Kota Makassar.

Penjabat Pengelolah Informasi dan Dokumentasi (PPID) Dinas PU Kota Makassar Hamka Darwis mengatakan, pelayanan penyedotan lumpur tinja dilaksanakan setiap hari kecuali hari libur.

“Yang biasanya bertugas dari Senin sampai Sabtu. Karena situasi pandemi Covid-19, jadi bertugas Senin sampai Kamis,” ungkapnya, Senin (21/4/2020)

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Hebat di Nusa Tamalanrea Indah Makassar, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar

Ia mengatakan ada 4 tim yang bertugas memenuhi permohonan warga untuk melakukan sedor lumput tinja, setiap tim beranggotakan 3 orang.

“Itu sesuai dengan permintaan pemohon,” katanya.

Hamka menerangkan walaupun saat ini pemerintah kota sedang menyiapkan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), pelayanan penyedotan lumpur tinja sesuai protokol pencegahan penyebaran Covid-19.

Baca Juga : VIDEO: Aksi Jambret Terjadi di Jalan Malengkeri III Zchar VI Makassar

Ia menambahkan, setiap hari tim penyedot lumpur tinja melayani 12 pemohon.

“Pelayanan ini terus harus berjalan untuk memenuhi permohonan warga Kota Makassar. Sekalipun tetap menjalankan tugas, namun seluruh petugas telah diberikan arahan agar senantiasa menerapkan protokol pencegahan penyebaran Covid-19 antara lain dengan menggunakan masker dan sarung tangan saat di lokasi pekerjaan. Per harinya, rata-mampu melayani 12 pemohon dan dilaksanakan oleh empat tim,” pungkasnya.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...