Logo Sulselsatu

Ketua TP PKK Sinjai Serahkan Bantuan Sembako ke Warga Berstatus ODP

Asrul
Asrul

Jumat, 24 April 2020 08:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Kabupaten Sinjai menyerahkan bantuan paket sembako untuk warga dengan status Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebagai salah satu bentuk langkah percepatan penanganan penyebaran virus corona.

Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Ketua TP PKK Kabupaten Sinjai Andi Nurhilda Daramata Seto kepada Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dr Andi Suryanto Asapa di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Kamis (23/4/2020).

Andi Nurhilda mengatakan bahwa bantuan sembako ini diperuntukkan bagi warga yang berstatus ODP yang tengah melakukan isolasi mandiri di rumah.

Baca Juga : Hamka Gani Ajak Warga Kampala Bersatu Majukan Desa

“Semoga bantuan ini bisa mengurangi beban bagi saudara kita yang ODP, setidaknya kebutuhan pokoknya bisa terpenuhi selama menjalani isolasi di rumah apalgi menjelang bulan ramadhan, mudah-mudahan ini bisa bermanfaat,” harapnya.

Adapun paket sembako ini terdiri dari beras, minyak goreng, gula pasir, teh dan produk hasil IKM seperti abon ikan dan ikan asap. Selain itu juga membagikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa 500 buah masker kepada para tenaga kesehatan yang ada di Kabupaten Sinjai.

“Masker ini merupakan donasi dan hasil jahitan dari ibu-ibu PKK maupun Dekranasda Sinjai untuk petugas kesehatan kita yang tanpa lelah menjalankan tugasnya menjaga perbatasan dalam pencegahan Covid-19,” ungkapnya.

Baca Juga : Jelang Akhir Tahun, Kepala Daerah di Sulsel Kebut Vaksinasi

Sementara itu, Andi Suryanto mengucap syukur dengan adanya bantuan ini dan memberi apresiasi kepada TP PKK dan Dekranasda yang memiliki kepedulian dalam membantu gugus tugas dalam pencegahan covid-19 di Sinjai.

“Ini sangat membantu masyarakat kita khususnya ODP. Bantuan ini sangat berarti karena selama 14 hari mereka tidak bisa keluar,” ujarnya.

“Bantuan ini segera akan kita salurkan kepada warga ODP yang ada di Sinjai dengan melibatkan para surveilans Puskesmas dengan koordinasi dari TP PKK dan Dekranasda Sinjai,” sambungnya.

Baca Juga : Pemda Genjot Vaksinasi, Capaian Vaksinasi di Kabupaten Sinjai Naik Peringkat

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...