Logo Sulselsatu

Fraksi Gerindra DPRD Sulsel Akan Bagi 11 Ribu Masker ke RS dan Warga

Asrul
Asrul

Rabu, 29 April 2020 16:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Fraksi Gerindra DPRD Sulsel turut mengambil peran dalam membrantas peredaran Covid-19 di daerah ini.

Fraksi Gerindra yang dikomandoi oleh Edward Horas akan membagikan 11 ribu masker ke tenaga medis di Rumah Sakit dan masyarakat Sulsel.

“Jumlah 11 ribu masker dari Fraksi Gerindra, untuk dibagikan ke rumah sakit dan masyarakat yang membutuhkan,” kata Edward Horas, Rabu (29/4/2020).

Baca Juga : Fraksi NasDem Kawal Aspirasi Gubernur Sulsel Tolak Pengelolaan Tambang oleh Asing

Bendahara DPD Gerindra Sulsel ini menjelaskan, teknis pendistribusian masker akan dilakukan mulai besok dan seterusnya. Apalagi ada 11 Anggota Dewan Gerindra bisa menyesuaikan dengan dapilnya masing-masing.

“Pembagainya tergantung teman-teman Dewan di dapilnya. Ada 11 ribu masker, disesuaikan dengan 11 Dewan dari Gerindra di Provinsi,” jelasnya.

Pada kesempatan ini, Anggota DPRD Dapil Makassar ini sempat juga menyindir soal penerapan PSBB di Makassar. Dia menilai belum efektif, pasalnya masih ada regulasi yang tidak dijalankan dengan baik.

Baca Juga : Pansus RPJMD DPRD Sulsel Sederhanakan Misi Gubernur Jadi 4 Fokus Utama, Bahas Program Prioritas dan Sinkronisasi Teknis

Oleh sebab itu, ia menyarankan agar perlu dimaksimalkan penerapan PSBB. Selain itu, ia mengimbau agar masyarakat tetap ikuti anjuran pemerintah.

“Regulasi yang ada di Perwali berbeda-beda, harus ada pemahaman dari atas sampai ke bawah. Contoh toko bahan bangunan boleh, tapi kok disemprot dan diminta tutup,” tuturnya.

Baca Juga : Anggota DPRD Sulsel Asni Kritik Keras Proyek Tambang di Luwu: Rakyat Jangan Jadi Penonton

Sekadar diketahui, sebelumnya DPD Partai Gerindra Sulsel juga telah membagikan Alat Pelindung Diri (APD) dan sembako ke tim medis dan masyarakat terdampak Covid-19.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan22 April 2025 20:25
Temu Pendidik Nusantara XII 2025, Ajak 18.000 Guru Indonesia Memimpin Perubahan Iklim dari Sekolah
Di tengah ancaman krisis iklim dan kekhawatiran akan masa depan generasi muda, ribuan guru dari seluruh penjuru Indonesia kembali bersatu membawa hara...
Bisnis22 April 2025 20:00
Kallafriends Siapkan Hadiah Spesial Bagi Pengguna Baru
Kallafriends kembali menghadirkan program menarik selama April 2025. Setelah bertransaksi melalui Kallafriends, pelanggan akan mendapatkan reward beru...
Bisnis22 April 2025 19:44
Hari Bumi 2025, Telkom Integrasikan Sumber Energi Terbarukan ke Dalam Infrastruktur dan Operasional
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) memperingati Hari Bumi dengan menegaskan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan melalui impleme...
Ekonomi22 April 2025 19:20
Industri Asuransi Catat Kinerja Positif Awal Tahun, Aset Naik 1,03 Persen Menjadi Rp1.141,7 Triliun
Aset industri asuransi hingga Februari 2025 mencapai Rp1.141,71 triliun. Naik 1,03 persen (yoy) dari posisi yang sama di tahun sebelumnya, yaitu Rp1.1...