Logo Sulselsatu

Iqbal Klaim Penerapan PSBB Makassar Tekan Laju Penularan Covid-19

Asrul
Asrul

Jumat, 01 Mei 2020 11:24

Iqbal Suhaeb pantau rapid test massal. (ist)
Iqbal Suhaeb pantau rapid test massal. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb mengklaim ada penurunan tingkat penyebaran Covid-19 selama pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) selama satu pekan terakhir.

“Dan kelihatannya dari data yang ada tingkat perkembangan sebelum selama PSBB itu cukup menurun. Sebelum PSBB peningkatannya sekitar 2,5 persen, dari data kami pada waktu PSBB hanya sisa 1 persen. Jadi cukup menurun,” kata Iqbal, Kamis (30/4/2020).

Menurutnya, kepatuhan masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas di luar serta, melakukan physical distancing hingga melakukan kegiatan ibadah di rumah tersebu membuahkan hasil.

Baca Juga : Pemkot Makassar dan DPRD Sepakati KUA-PPAS APBD Tahun 2025

Bahkan dirinya mengaku tidak main-main jika ada yang tak mengindahkan instruksi Pemerintah Ihwal PSBB, hukuman dari aparat pemerintah menanti.

Yang terakhir aksi balap liar yang dilakukan masyarakat baru-baru ini menjadi bukti keseriusan pemerintah dalam menegakkan aturan dalam mencegah penyebaran Covid-19 terus digalakkan.

“Aturan selama PSBB kita akan tegakkan. Sejauh ini kita tidak boleh lengah, kita terus menegakkan aturan ini secara tegak, sebab kita tidak mau. Kita harus tetap lanjut ke tahapan ini,” ucapnya

Baca Juga : Pemkot Makassar Pastikan Distribusi Bantuan Pangan Tepat Sasaran

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...