Logo Sulselsatu

Andi Debbie Kembali Berbagi Takjil dan Masker ke Warga di Jalan Rudal Raya

Asrul
Asrul

Minggu, 10 Mei 2020 15:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kegiatan berbagi takjil terus dilakukan anggotan DPRD Sulsel, dari fraksi Golkar, Andi Debbie Purnama Rusdin, kali ini Andi Debbie Rusdin bersama timnya berkunjung di Jalan Rudal Raya, Kelurahan Sudiang Raya, Kecamaatan Biringkanaya Makassar, Minggu (8/5/2020).

Aksi bagi-bagi takjil itu salah satu bentuk kepedulinya kepada masyarakat, apalagi saat ini pandemi covid-19 belum berakhir, dampaknya sangat sangat dirasakan masyarakat. Tak hanya berbagi Takjil Andi Debbie juga membagikan masker.

“Tentu dalam aksi bagi-bagi takjil ini kami juga menerapkan protokol kesehatan. Kami berharap pandemi covid-19 segera berlalu” ungkap Andi Debbie Rusdin.

Baca Juga : Sekretariat DPRD Sulsel Tingkatkan Pelayanan Profesional Bersama DPR RI

Berbagi takjil tersebut juga dijadikan silaturahmi Anggota Komisi E DPRD Sulsel itu dengan warga yang bermukim di Kawasan Jalan Rudal Raya atau biasa dikenal dengan kampung Rudal.

Bagi warga setempat Andi Debbie Rusdin tak asing lagi baginya. Pasalnya, suami legislator Sulsel itu, yakni Rusdin Abddullah (Rudal) sangat dekat dengan warga setempat, Jalanan di Pemukiman setempat di diberi nama Rudal, itu adalah singkatan dari nama Rusdin Abdullah.

Rusdin Abdullah dengan warga yang bermukin di Kawasan Rudal Raya itu sudah dianggap seperti keluarga. Rasa kekeluargaan itu terbangun sejak tahun 2004, saat Rudal maju sebagai anggota DPD-RI.

Baca Juga : Ketua DPRD Sulsel Cicu Target Rampungkan AKD Pekan Depan

Dan Pada tahun 2011 saat saat Rudal maju sebagai calon Walikota Makassar melihat jalan setempat rusak parah tak mendapat perhatian dari pemerintah ia bergotong royong bersama warga setempat memperbaiki akses jalan di pemukiman itu dengan melakukan pemasangan paving block, sehinga jalan tersebut diberi nama jalan Rudal Raya.

Anto salah seorang warga jalan Rudal Raya menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian Andi Debbie dan Suaminya Rusdin Abdullah.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada ibu Dewan dan Pak Rudal yang terus memberikan perhatian kepada warga yang bermukim disini,” ucap Anto.

Baca Juga : 5 Pimpinan DPRD Sulsel Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Bagi bagi takjil itu akan terus dilakukan Andi Debbie Purnama Rusdin hingga akhir bulan ramadhan, sampai hari ini, sudah 6.000 paket buka puasa yang disalurkan.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...