Logo Sulselsatu

Wabup Kartini Serahkan BLT DD Tahap Pertama di Sinjai Barat dan Tengah

Asrul
Asrul

Rabu, 20 Mei 2020 08:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAIWakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong salurkan Bantuan Langsung Tunai dana Desa (BLT DD) tahap pertama di dua desa yakni Desa Arabika Kecamatan Sinjai Barat dan Desa Gantarang Kecamatan Sinjai Tengah, Selasa (19/5/2020).

Andi Kartini mengatakan, Pemkab Sinjai mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah desa yang telah segera melakukan penyaluran BLT yang bersumber dari Dana Desa (DD) untuk tahap pertama ini.

“In syaa Allah ini akan bermanfaat dan dapat membantu dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini. Apalagi menjelang lebaran pastinya uang ini sangat dibutuhkan, rayakanlah Idul Fitri dengan sederhana dan selalu bersyukur dengan kondisi yang ada,” ujarnya.

Baca Juga : Bupati dan Wabup Sinjai Turun Langsung Serahkan BLT DD di Pulau Sembilan

Dalam penyerahan secara door to door ini, sebagai wujud transparansi uang yang diserahkan, warga diminta untuk membuka langsung isi amplop dan menghitung jumlahnya untuk meminimalisir kecurigaan.

Wabup Kartini juga berpesan kepada para aparat desa untuk tetap memperhatikan dengan seksama kesesuaian data dengan penerimanya agar tepat sasaran.

“Bila masih ada warga yang merasa berhak namun tidak mendapatkan bantuan ini maupun bantuan lainnya, pemerintah menyiapkan layanan aduan melalui Dinas Kominfo,” katanya.

Baca Juga : Wabup Sinjai Serahkan Paket Sembako di Tiga Kecamatan

Dalam menyaluran bantuan tersebut, Wakil Bupati Sinjai didampingi oleh beberapa Kepala Perangkat Daerah, para Kabag, Camat dan Kepala Desa setempat.

Diketahui, untuk jumlah penerima di Desa Arabika Kecamatan Sinjai Barat sebanyak 167 Kepala Keluarga, sedangkan untuk di Desa Gantarang sebanyak 151 Kepala Keluarga. Sebagai bentuk transparansi kedua desa tersebut membuat baliho yang mencantumkan nama-nama penerima bantuan.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...