SULSELSATU.com, JENEPONTO – Amran (7) dinyatakan tewas mengapung usai tenggelam di tempat penampungan air (Embun) di Dusun Bontosunggu, Desa Lebangmanai, Kecamatan Rumbia, Jeneponto, Selasa (26/5/2020).
Plt Kasubag Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul mengatakan, korban tenggelam setelah terjatuh di tempat penampungan air dengan kedalaman 2 meter.
Menurut Syahrul, Korban bersama temannya dan sepupunya Rizal dan Farhan tersebut bermain-main di pinggir embun yang kedalamannya sekitar 2 meter, kemudian korban cuci muka ditangga embun tersebut dan tiba-tiba terjatuh ke dalam embun.
Baca Juga : VIDEO: Dua Pelaku Pencurian Kuda di Jeneponto Berhasil Diringkus Polisi
“Korban hilang keseimbangan sehingga terjatuh masuk ke dalam air, dan kebetulan korban juga tidak bisa berenang,” katanya.
Melihat korban tenggelam, rekannya langsung berlarian mencari pertolongan warga.
“Teman korban memberitahu kepada warga sekitar bahwa korban tenggelam sehingga beberapa orang warga menuju penampungan air untuk menyelamatkan korban namun setibanya di TKP korban terlihat sudah mengapung dan dinyatakan meninggal dunia,” ungkap Syahrul.
Baca Juga : VIDEO: Aksi Emak-Emak di Jeneponto Joget Sambil Tenggak Miras Depan Anak-Anak
Penulis: Dedi
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar