Logo Sulselsatu

NA Klaim Program Wisata Covid Sulsel Berhasil Selamatkan 750 Pasien

Asrul
Asrul

Kamis, 28 Mei 2020 15:47

Gubernu Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)
Gubernu Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSARProgram Wisata Covid-19 yang digagas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulsel berhasil menyelamatkan 750 pasien terjangkit virus mematikan itu.

Gubernur Suls Nurdin Abdullah mengatakan, jumlah 750 orang pasien Covid-19 ini berdasarkan perkembangan terakhir peserta wisata Covid-19 di beberapa hotel di Makassar.

“Wisata Covid-19 itu kita berhasil menyelamatkan 750-an. Itu kalau kita tidak lakukan (program Wisata Covid-19), 750 bisa terpapar,” kata Nurdin usai rapat koordinasi dengan Forkompinda, MUI Sulsel, pengusaha perhotelan, restoran, PD Pasar dan GM Mal, di Posko Covid-19 Manunggal, Kamis (28/5/2020).

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

Nurdin menjelaskan, Wisata Covid-19 ini disamping tempatnya nyaman, juga program ini dianggap bagus bagi pesertanya.

“Alhamdulillah dengan Wisata Covid-19 ini, juga menarik bagi masyarakat yang baik OTG maupun ODP mau ikut program Wisata Covid-19,” ujarnya.

Lebih lanjut, Nurdin menguraikan, setelah berhasil menyelamatkan 750 orang peserta Wisata Covid-19, ditargetkan 740 orang lagi akan disisir untuk ditempatkan.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

“Makanya saya bilang tadi 740 orang lagi ini, kita lagi nyari, kalau ini semua sudah masuk ke dalam, kita sudah bisa longgarkan,” ujarnya.

Selain itu, untuk menyisir lebih banyak lagi, Sulsel akan melakukan rapid test dan PCR massal tahap kedua dalam waktu dekat ini.

“Tahap kedua kita akan mulai lagi rapid test massal, PCR test massal, supaya kita bisa lebih cepat bisa menemukan orang-orang yang terpapar,” tutupnya.

Baca Juga : Berpihak ke Petani, Prof Zudan Diganjar Anugerah Perkebunan 2024

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...