Logo Sulselsatu

Mantan Ketua KPU Makassar Sebut Anggaran Pilkada Tak Perlu Ditambah

Asrul
Asrul

Senin, 01 Juni 2020 10:20

Nurmal Idrus/INT
Nurmal Idrus/INT

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Keinginan KPU untuk menambah anggaran pilkada jika tetap digelar dimasa pandemi, dianggap tak terlalu urgen. Alasan penambahan anggaran karena pembelian Alat Pelindung Diri (APD) bagi penyelenggara dan pengawas, bisa direfocussing dari anggaran lain.

Lembaga Konsultan Politik, Nurani Strategic, justru melihat keputusan pemerintah dan DPR untuk melanjutkan Pilkada serentak dimasa pandemi Covid-19 adalah keputusan yang justru bisa menghemat anggaran.

Direktur Nurani Strategic, Nurmal Idrus, membuat pola penghitungan versi lembaganya agar anggaran Pilkada tak perlu ditambah dan bahkan bisa menghemat.

Baca Juga : DKPP Gelar Rakorwil di Makassar, Harap Tak Adalagi Pelanggaran Etika

“Ada beberapa tahapan yang biasanya membuat duit KPU banyak tersedot bisa ditiadakan, salah satunya seperti acara seremonial gebyar Pilkada damai di awal masa kampanye. Biasanya ratusan juta duit KPU habis di acara itu,” katanya, Senin (1/6/2020).

Karena kampanye dirancang virtual, dan mengumpulkan massa, maka acara seperti itu layak ditiadakan.

Nurmal kemudian menyisir beberapa kegiatan yang bisa dihemat pada tahapan yang tersisa. Pertama, bimbingan teknis penyelenggara untuk pendataan pemilih dihilangkan dan diganti dengan Bimtek virtual. Demikian pula dengan Bimtek rekapitulasi calon perseorangan.

Baca Juga : VIDEO: 85 Bacaleg Gerindra Sulsel Resmi Terdaftar di KPU

Kedua, anggaran bisa dihemat dari tahapan pendaftaran calon. KPU biasa terpaksa mengeluarkan uang lebih untuk menjamu ribuan rombongan calon kepala daerah yang datang mendaftar.

“Itu ditiadakan dan diganti dengan pendaftaran yang hanya maksimal diikuti 20 orang, paslon ditambah istri, ketua-ketua Parpol pengusung dan tim inti,” tambahnya.

Tahapan kampanye kata Nurmal menjadi tahapan yang membuat duit KPU bisa lebih dihemat. Selain meniadakan acara seremonial gebyar kampanye damai, juga tugas KPU untuk ikut mengurusi kampanye Paslon sebaiknya ditiadakan.

Baca Juga : VIDEO: PPP Sulsel Setor 85 Bacaleg ke KPU

KPU jangan lagi mengurusi pencetakan dan pemasangan alat peraga dan sosialisasi media massa Paslon seperti selama ini. Biarkan paslon yang melakukannya sendiri,” ujarnya.

Ratusan bahkan miliaran rupiah menurut Nurmal bisa dihemat dari tahapan kampanye.

Mantan Ketua KPU Makassar 2013 ini, juga mengusulkan hal yang lebih ekstrem. Yaitu, mengurangi jumlah penyelenggara di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Baca Juga : Pemkot Bersama Lapas dan KPU Parepare Jalin Kerja Sama Terkait Data Pemilih

“Kelompok Petugas Pemungutan Suara (KPPS) sebaiknya dikurangi karena beban tugas di Pilkada itu jauh lebih ringan daripada Pileg. Usul saya, dari 7 orang jadi 5 orang saja,” katanya.

Menurutnya, pengurangan jumlah KPPS itu akan menghemat ratusan juta rupiah. Hitungannya, dengan honor KPPD yang Rp500.000 per orang maka akan dihemat Rp1.000.000 per TPS.

“Jika TPSnya saja 2.000 buah, maka akan didapat dana segar Rp2 Miliar,” ujarnya.

Baca Juga : Surat Belum Keluar, KPU Jeneponto Lebih Dulu Rekrut Tenaga Pendukung Sekretariat PPK Tanpa Libatkan Komisioner

Pengurangan jumlah KPPS kata Nurmal dimungkinkan karena beban pemungutan dan penghitungan suara lebih rendah di Pilkada.

“Jumlah pemilih kan mau dikurangi hingga setengah, lalu penghitungan suara di Pilkada itu tak serumit Pileg yang banyak calon. Pilkada biasanya paling banyak 5 Paslon, jadi formulirnya tak terlalu rumit,” tukasnya.

“Jika KPU serius, mereka tak selayaknya meminta penambahan anggaran. Apalagi, di tengah wabah ini teman-teman KPU selayaknya lebih memperlihatkan empati,” tuturnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...