Logo Sulselsatu

Meski Daftar Jalur Perseorangan, ZAS Masih Berharap Dukungan Demokrat

Asrul
Asrul

Senin, 08 Juni 2020 19:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan bakal calon bupati Kepulauan Selayar, Zainuddin-Aji Sumarno (ZAS) mengikuti tahapan fit and proper test Partai Demokrat Sulsel di Hotel Claro Makassar, Jalan AP Pettarani, Makassar, Senin (8/6/2020).

Meski telah menyerahkan berkas calon perseorangan ke KPU, namun Zainuddin tetap memprioritaskan untuk maju lewat jalur parpol. Atas dasar itu, wakil bupati Selayar tersebut memilih tetap mengikuti tahapan uji kelayakan dan kepatutan Demokrat Sulsel.

“Itu (jalur perseorangan) kan salah satu peluang bagi kita. Tapi yang sebenarnya jadi prioritas adalah parpol,” ujar Zainuddin.

Baca Juga : Natsir Ali Ajak Demokrat Menang Bersama di Pilkada Selayar

Namun, ia mengakui jika pilihannya menempuh jalur parpol saat ini masih dalam proses.

“Nah tetapi ini juga masih proses yah. Untuk persoalan ini oke kemudian parpol juga oke. Saya kira parpol ini merupakan pilihan yang lebih tepat,” katanya.

Sementara itu, Aji Sumarno yang juga hadir mendampingi Zainuddin dalam fit tersebut mengatakan, selain Partai Demokrat ia juga melakukan komunikasi dengan beberapa partai lain.

Baca Juga : Demokrat Bersama Danny Pomanto Target Menang di Pilkada

“Salah satunya kami ini hadir untuk mengikuti proses tahapan di Demokrat. Insya Allah PKS juga, bahkan bukan tidak mungkin juga Gerindra,” tutupnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...