SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal calon Bupati Tana Toraja penantang petahana, David Rompong mengikuti fit and proper test di DPD Demokrat Sulsel, Rabu (10/6/2020) di Hotel Claro Makassar.
Disela-sela fit, David Rompong menatakan jika dia berniat bertarung di Pilkada Tana Toraja bukan sekedar menantang petahana.
“Kami bukan sekedar menantang petahana, tetapi kita memiliki konsep cita-cita yang akan kita wujudkan. Singkatnya bahwa siapapun tantangan lawan dan lain sebagainya intinya siap bertarung,” tegas David.
Baca Juga : Demokrat Bersama Danny Pomanto Target Menang di Pilkada
Soal pendamping dia mengaku akan menyerahkan ke internal Partai Demokrat.
“Kalau calon kita serahkan ke internal partai, karena siapapun yang didorong oleh Demokrat, kita siap,” ucapnya.
“Calon wakil yang di survei ada beberapa, yang jelas orang-orang internal Demokrat,” tambahnya.
Baca Juga : Beredar Kabar Moeldoko Menang PK, SBY Serukan Kader Demokrat Perjuangkan Keadilan
Selain partai Demokrat, dia juga melakukan komunikasi dengan partai lain untuk mengusung.
“Demokrat, Perindo dan tentu ada partai lain. Pokoknya simpel saja bahwa kita memenuhi syarat untuk diusung sebagai calon kepala daerah,” tutup David.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar