Logo Sulselsatu

Dibuka Jokowi, Yusran Ikuti Rakornas Pengawasan Intern Pemerintahan 2020

Asrul
Asrul

Senin, 15 Juni 2020 20:44

Pj Wali Kota Makassar Yusran Jusuf ikuti rakornas via virtual di Rumah Dinasnya. (ist)
Pj Wali Kota Makassar Yusran Jusuf ikuti rakornas via virtual di Rumah Dinasnya. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penjabat Wali Kota Makassar, Yusran Jusuf mengikuti pembukaan rapat kordinasi nasional (Rakornas) pengawasan intern pemerintah tahun 2020 via virtual di Rumah Dinasnya, Senin (15/6/20).

Rakornas ini dibuka langsung Presiden Joko Widodo yang didampingi langsung Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Rakornas bertema Kolaborasi dan Sinergi Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP), Pemeriksa Eksternal, dan Aparat Penegak Hukum (APH) dalam Rangka Pengawasan Percepatan Penanganan Covid-19 dan Program Pemulihan Ekonomi Nasional itu diikuti seluruh gubernur, wali kota, bupati, kapolda dan panglima.

Baca Juga : VIDEO: Usai Purnatugas, Jokowi Terima Aduan Warga Terkait Ganti Rugi Lahan Jalan Tol

Rakor ini juga dihadiri Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Mendagri Tito Karnavian, Menteri BUMN Erick Thohir, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Idham Azis, Ketua KPK Firli Bahuri, dan Kepala BPK Agung Firman Sampurna.

“Ada beberapa sesi. Kita diskusi secara daring. Pertama membahas tentang percepatan penanganan Covid-19 dan bagaimana pemulihan ekonomi nasional,” kata Yusran.

Rakornas ini, kata Yusran, presiden mengingatkan kepada semua peserta agar menata kelola semuanya dengan baik. Terkhusus pemulihan ekonomi secara nasional. Apalagi dibidang kesehatan, negara harus mengendalikan Covid-19 agar tidak menyebar lebih luas lagi.

Baca Juga : VIDEO: Presiden Jokowi Ungkap Arti Nama Cucu Keenam: Bebingah San Tansahayu

Sementara itu, pemerintah juga diharapkan tidak luput untuk memperhatikan perkembangan di bidang sosial ekonomi.

Dimana, kata Jokowi, negara harus menjamin kebutuhan warga kurang mampu, warga yang terdampak Covid, sehingga tetap mendapatkan perlindungan dan bantuan sosial.

Karenanya, Yusran kedepannya akan lebih fokus untuk menggerakkan sektor pelaku UKM. “Agar perekonomian bisa berjalan dengan baik. Karena kontribusi pelaku ukm itu jiga cukup besar. Perhatian kita juga pandemi harus kesana juga,” pungkas Yusran.

Baca Juga : VIDEO: Jokowi Akui Tak Lagi Dapat Mengambil Keputusan Strategis

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...