SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo, langsung meninjau drainase yang sudah tidak berfungsi maksimal di Kompleks Unhas Barayya, Kelurahan Lembo, Kecamatan Tallo, Rabu (17/6/2020).
Tinjauan ini dilakukan usai legislator berlatar belakang advokat itu reses di Kelurahan Lembo. RL menyampaikan akan langsung menyampaikan aspirasi warga kepada dinas terkait.
Baca Juga : Rudianto Lallo Ingatkan Polisi Jaga Netralitas di Pilkada 2024
“Kalau ini kami akan segera menyampaikan ke pemerintah untuk mengerjakan dan sesegera mungkin memperbaikinya,” ujar RL.
Baca juga: reses-di-lembo-rl-minta-warga-usulkan-kebutuhan.html">Reses di Lembo, RL Minta Warga Usulkan Kebutuhan
Kepala Bidang Perencanaan Dinas PU Kota Makassar Ansuar mengungkapkan, bahwa dirinya hadir untuk mendengar langsung apa yang menjadi usulan warga.
Baca Juga : Moment Ketua DPRD Makasaar Rudianto Lallo Bacakan Teks Proklamasi Peringatan HUT RI ke-79
“Saya hadir di sini sebagai pencatatnya Pak Ketua, jadi apa yang menjadi usulan beliau kita catat, semoga saja ada anggaran untuk kita bisa laksanakan,” ucapnya.
Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar