Logo Sulselsatu

Pegawai Kejari Sinjai Tes Urine, Ini Hasilnya

Asrul
Asrul

Kamis, 18 Juni 2020 01:21

Tes urine pegawai Kerjari Sinjai. (ist)
Tes urine pegawai Kerjari Sinjai. (ist)

SULSELSATU.com, SINJAI – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sinjai melakukan tes urine terhadap ASN Kejaksaan Negeri (Kejari), Rabu (17/6/2020).

Ketua Ph BNK Sinjai Kompol Syarifuddin mengatakan, tes urine ini dilaksanakan secara rutin baik di instansi pemerintah daerah maupun instansi penegak hukum, guna memastikan tidak ada aparat pemerintah terlibat dalam penyalahgunaan narkotika.

“Tes ini berdasarkan arahan dari kepala kejari yang menginginkan aparatnya tidak ada yang terlibat dalam penggunaan narkotika, sehingga tidak ada beban dalam penegakan hukum yang dilakukan khususnya dalam memberantas narkoba di Sinjai,” ujar Syarifuddin.

Baca Juga : Kejari Terima Berkas Perkara Korupsi Kades di Sinjai

Kajari Ajie Prasetya menambahkan, tes urine ini dilakukan secara mendadak. Hal ini dilakukan untuk memastikan pegawai Kejaksaan bebas dari narkoba.

“Ada sekitar 30 lebih pegawai Kejaksaan termasuk seluruh jaksa mengikuti tes urine untuk memastikan petugas kami itu bebas dari narkoba, dan hasilnya semua negatif,” ujarnya.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : Gaji Pegawai Kejaksaan Kejari Sinjai Disisihkan untuk Bantuan Covid-19

 

Baca Juga : Gaji Pegawai Kejaksaan Kejari Sinjai Disisihkan untuk Bantuan Covid-19

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi02 Mei 2025 16:26
OJK Bersama TPAKD Maros Rapat Koordinasi, Tetapkan 5 Program Penguatan Ekonomi Daerah
Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten Maros menggelar Rapat Koordinasi sebagai bentuk sinergi antar instansi dalam mendorong akselera...
Bisnis02 Mei 2025 16:14
Indosat Catat Peningkatan Pelanggan dan Laba Bersih Selama Kuartal Pertama 2025
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) kembali membukukan kinerja yang progresif pada sebagian besar indikator kinerja utama di kuartal pertama 2025....
Makassar02 Mei 2025 16:05
Hardiknas 2025, Wali Kota Munafri Tekankan Pentingnya Kualitas Pendidikan Berbasis AI
  SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifufdin menekankan pentingnya pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dalam duni...
Berita Utama02 Mei 2025 15:56
Polres Jeneponto Terus Dalami Kasus Dugaan Penimbunan BBM Jenis Solar di BTN Ramadillah
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Polres Jeneponto terus mendalami kasus dugaan penimbunan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar yang ditemukan baru baru i...