RL Reses di Ujung Tanah, Warga Keluhkan Minimnya Pasokan Air Bersih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Warga Ujung Tanah mengeluhkan minimnya pasokan air dari Perumda Air Minum (PDAM) kepada Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo.
Dalam keluh kesahnya, seorang warga bernama Samad mengungkapkan bahwa persoalan air di Ujung Tanah sudah bertahun-tahun. Namun sayang, sampai sekarang tidak ada penanganan dari pihak terkait.
“Masalah air ini paling parah pak di sini, dari dulu ini belum teratasi. Ini mungkin perlu kita atasi pak,” pinta Samad saat menghadiri reses Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo di Kantor Kecamatan Ujung Tanah, Jumat (19/6/2020).
Sementara itu, Rudianto Lallo mengaku sengaja menghadirkan pihak Perumda Air Minum yang dihadiri Direktur Keuangan Perumda Asdar Ali, di tengah-tengah temu konstituennya. Ia meminta Perumda menjawab keluhan warga.
“Soal air ini. Pokoknya kalau ada persoalan air bisa dihubungi saja saya, nanti saya sampaikan ke pak dirut langsung,” ujar legislator NasDem ini.
“Jadi pokoknya kalau masih ada yang mengeluhkan air bersih, langsung maki hubungika,” katanya
Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News