SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo (RL) reses di Kecamatan Bontoala, Sabtu (20/6/2020).
Reses ini menerapkan protokol Covid-19. Setiap warga yang hadir diperiksa suhu tubuhnya, mencuci tangan, serta duduk dengan jarak yang diatur sesuai anjuran physical distancing oleh petugas.
Dalam sambutannya, RL meminta warga menyampaikan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat di Kecamatan Bontoala. Entah itu perbaikan drainase, got serta fasilitas umum atau permasalahan yang paling urgen untuk diselesaikan.
“Hari ini saya minta sampaikan saja apa yang menjadi kebutuhan warga di sini, kemarin di Kecamatan Ujung Tanah banyak yang mengeluhkan persoalan air,” kata RL.
Legislator berlatar belakang advokat mengaku akan memperjuangkan apa yang menjandi kebutuhan masyarakat di Kecamatan Bontoala.
“Selama saya mampu, saya akan kerjakan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat di sini,” ujarnya.
Baca Juga : Buka Puasa Bersama Ribuan Warga, Rudianto Lallo: Mari Jaga Persatuan
RL juga mengimbau masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan di tengah penyebaran Covid-19.
“Yang ketiga bapak ini, sekarang itu masih dalam suasana Covid-19, saya selaku Ketua DPRD menenkankan untuk menetapkan protokol kesehatan, dulu orangtua kita sudah menerapkannya, oleh karena itu kita harus menerapkan protokol kesehatan,” imbaunya.
Penulis: Jahir Majid
Baca Juga : Minta Aspal Jalan dan Lampu Penerangan, Jufri Pabe Komitmen Kawal Aspirasi Warga Bangkala
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar