Logo Sulselsatu

Taufan Pawe Ingatkan ASN Parepare Jadi Contoh di Era New Normal

Asrul
Asrul

Rabu, 01 Juli 2020 11:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Segala upaya telah dilakukan Pemerintah Kota Parepare dalam menghadapi kehidupan normal baru atau new normal.

Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe telah menginstruksikan kepada jajarannya agar menjadi contoh bagi masyarakat.

Taufan Pawe juga mengajak seluruh pihak memaknai dan memahami betul kebijakan era kehidupan baru di tengah wabah Covid-19.

Baca Juga : Jelang PSU, Taufan Pawe Ingatkan Potensi Kerugian Negara Akibat Kelalaian Penyelenggara

“Jajaran saya harus jadi panutan, rutin patuhi protokol kesehatan. Mari kita maknai dan memahami betul era kehidupan baru ini,” ujarnya.

Ia menjelaskan, kehidupan normal baru diwajibkan bagi seluruh masyarakat terutama jajarannya untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

“Sudah ada ketetapan yang harus kita patuhi. Saya fikir semua memahami itu. Cuci tangan, gunakan masker dan jaga jarak saat beraktivitas. Ini untuk kita semua agar terhindar dari virus Corona,” kata dia.

Baca Juga : Taufan Pawe Dorong Optimalisasi PAD dan Stop Rekrut Honorer di Barru

Taufan mengungkapkan, di era kehidupan baru ini perekonomian daerah juga harus tetap berjalan, namun ada ketentuan yang harus dilaksanakan.

“Protokol kesehatan harus diterapkan pada sumber sektor ekonomi. Pemerintah sudah menyepakati pernyataan bagi para pelaku usaha. 40-50 persen fasilitas restoran wajib patuhi protokol kesehatan itu. Jika ada yang melanggar tentu ada sanksi,” kata Taufan.

Penulis: Andi Fardi

Baca Juga : Apresiasi Kader Golkar Sulsel, Taufan Pawe: Kita Harus Maksimal untuk Menang

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar09 Mei 2025 18:16
Plt Dirut PDAM Makassar Hamzah Ahmad Ungkap Strategi Teknis Atasi Krisis Air di Wilayah Rawan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menghadapi ancaman musim kemarau yang dapat memperparah krisis air bersih, Plt Direktur Utama PDAM Makassar, Hamzah A...
Bisnis09 Mei 2025 18:03
Kolaborasi Bersama Intel, Lenovo Rilis Laptop AI dengan Kamera Tertanam Bawah Layar Pertama di Dunia
Lenovo resmi menghadirkan laptop Copilot+ dari lini terbaru Aura Edition yaitu Yoga Slim 7i dan Yoga 9i 2-in-1. Melengkapi seri Aura Edition, laptop t...
Pendidikan09 Mei 2025 17:55
Spesial Hari Pendidikan, Kalla Institute Beri Potongan hingga Rp5 Juta Bagi Calon Mahasiswa Baru
Memperingati Hari Pendidikan Nasional, Kalla Institute menghadirkan program spesial 'Merayakan Bulan Pendidikan' hingga 28 Mei 2025....
Bisnis09 Mei 2025 17:46
Program Meilimpah PT SJAM Siapkan Potongan Spesial Selama Mei 2025
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM) sebagai main dealer sepeda motor Yamaha untuk wilayah Sulawesi Selatan dan Barat menghadirkan program layanan spesial ...