Logo Sulselsatu

Abdul Hayat Lantik 10 Pejabat Fungsional RSUD Sayang Rakyat

Asrul
Asrul

Kamis, 02 Juli 2020 12:00

Sekda Pemprov Sulsel, Abdul Hayat Gani.(Sulselsatu/Jahir Majid)
Sekda Pemprov Sulsel, Abdul Hayat Gani.(Sulselsatu/Jahir Majid)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Hayat Gani melantik 10 pejabat fungsional lingkup Pemerintah Provinsi Sulsel, Kamis (2/7/2020).

Abdul Hayat melantik dan mengambil sumpah jabatan para fungsional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang Rakyat dengan menjalankan protokol kesehatan secara tertib.

“Kita mengapresiasi ASN yang beralih ke fungsional, kaya fungsi dan miskin struktur. Kami membutuhkan action di lapangan, perbanyak eksekusi, kurangi diskusi,” kata Abdul Hayat usai pelantikan.

Baca Juga : Abdul Hayat Gani Resmi Jabat Pj Wali Kota Parepare, Fokus Urus Pilkada Hingga Inflasi

Ke sepuluh pejabat fungsional yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Nomor 821.29-185 yakni La Hatta, Cheryl Langiponno Buntugayang dan Rahmawati sebagai Arsiparis Madya. Sementara Heri Rusmana dilantik sebagai Pustakawan Madya.

Selanjutnya enam fungsional perpindahan jabatan lain ke dalam jabatan fungsional berdasarkan SK Gubernur Nomor 821.29-184 adalah Wahyuni Anwar, Sri Yunita, Halinda, Ayu Indira, Asri Ismaidah dan Mustagfir masing-masing sebagai Administrator Kesehatan Pertama dan Apoteker.

Direktur RSUD Sayang Rakyat, Haeriyah Bohari menanggapi pelantikan pejabat fungsional di instansi yang ia pimpin bagian dari perampingan struktur organisasi dan mengedepankan peran fungsional.

Baca Juga : Edutolia Education Bersama Pemprov Sulsel Bahas Pameran Pendidikan Gratis Perguruan Tinggi Turki di Makassar

“Sesuai arahan dari Pak Sekda lebih banyak lebih bagus,” kata Haeriyah.

RSUD Sayang Rakyat merupakan salah satu rumah sakit rujukan pasien Covid-19 di Sulsel dengan kapasitas lebih dari 100 pasien serta dilengkapi tujuh unit ventilator.

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel05 April 2025 21:48
Sekwan DPRD Takalar Diduga Potong 10 Persen Dana BOP, Ini Klarifikasinya
SULSELSATU.com, TAKALAR — Dugaan penyalahgunaan wewenang kembali mencuat di lingkup DPRD Takalar. Kali ini, sorotan tertuju pada Sekretaris Dewan (S...
Berita Utama05 April 2025 21:08
Tim Basarnas Temukan Jenazah Korban Tenggelam di Sungai Jombe Jeneponto
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Tim Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Kabupaten Jeneponto, yang bekerja sama dengan Tim SAR Kabupa...
News05 April 2025 20:04
Sempat Viral di Media Sosial, Pemkab Gowa Bantu Warga Dapat Pelayanan Kesehatan di RSUD Syekh Yusuf
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi warganya....
Pendidikan05 April 2025 18:48
Prof. Anas Iswanto Anwar Raih Guru Besar Bidang Ekonomi Moneter Internasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hasanuddin (FEB-UNHAS), Prof. Dr. Anas Iswanto Anwar, SE., MA...