SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan (Sulsel) menargetkan kemenangan besar di Pilkada serentak se Sulsel yang digelar pada 9 Desember 2020.
Hal ini ditegaskan Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif usai memimpin rapat konsolidasi dengan anggota Fraksi NasDem se Sulsel di Kantor DPW NasDem Sulsel di Jalan Bontolempangan, Makassar, Sabtu 4 Juli 2020.
“Ini untuk persiapan menghadapi Pilkada. Ini juga kita terus melakukan upaya konsolidasi, pergerakan serta harapan masyarakat betul-betul bisa dinikmati oleh masyarakat,” kata Syahar sapaan Syaharuddin Alrif.
Baca Juga : Beri Bukti Kerja Kemanusiaan, Warga Pinrang: Terima Kasih Pak Rusdi Masse
Syahar mengatakan saat ini NasDem telah merampungkan semua rekomendasi usungan untuk bakal calon kepala daerah di Sulsel. Bahkan komposisi administrasi pencalonan bagi kandidat sudah kelar.
“Yang hari ini kita lakukan adalah mengawal dan menginstruksikan pada kader agar tidak main-main mendukung kader kita di partai yang kita usung,, walaupun bukan kader kita usung dan kita dukung karena itulah kewajiban partai memberikan dukungan,” tegas Syahar.
Syahar menyebutkan jagoan NasDem yang diusung di Pilkada serentak di Sulsel yakni Andi Harmil Matotorang (Maros), Muhammad Yusran Lologau (Pangkep), Suardi Saleh (Barru), Nicodemus Biringkanae (Tana Toraja).
Baca Juga : Dilantik Kembali Jadi Anggota DPR RI, Rusdi Masse Lanjutkan Amanah Warga Sulsel
Lanjut Yosia Rinto Kadang (Toraja Utara), Irwan Bahri Syam (Luwu Timur), Thahar Rum (Luwu Utara), Kaswadi Razak-Lutfi Halide (Soppeng), Basli Ali (Selayar), Adnan Purichta Ichsan (Gowa) dan Makassar DP-Fatma.
“Kalau Bulukumba menunggu putusan DPP, di sana ada Arum Spink dan Tomy Satria,” ujar Syahar.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar