Logo Sulselsatu

City Tambah Kontrak Aguero hingga 2022

Asrul
Asrul

Minggu, 12 Juli 2020 22:30

Sergio Aguero. (Int)
Sergio Aguero. (Int)

MANCHESTER – Peran Sergio Aguero di Manchester City tampaknya belum tergantikan. Tandanya, bomber asal Argentina itu disodori kontrak selama 1 tahun kedepan.

Dilansir Mirror, kontrak Sergio Aguero sedianya berakhir di musim panas 2021 mendatang. Akan tetapi, perannya sebagai mesin gol belum tergantikan.

Oleh sebab itu, The Citizens akan menyodorkan kontrak baru untuk Sergio Aguero yakni satu tahun lagi. Maka, Aguero dipastikan bertahan di Manchester City sampai musim panas 2022.

Baca Juga : MU dan Liverpool Siap-siap Timang 6 Gelar Juara Manchester City

Sergio Aguero sendiri tahun ini berusia 32 tahun, artinya dia akan bermain di Manchester City sampai usia 34 tahun.

Sayangnya, musim ini sudah selesai untuk Sergio Aguero. Dia menderita cedera lutut yang diprediksi akan absen hingga musim berakhir.

Manchester City pun masih punya dua kans untuk meraih trofi, yakni di pagelaran Piala FA dan Liga Champions.

Baca Juga : Dibungkam Southampton 2-0, City Terpental dari Piala Liga Inggris

Di Piala FA, Manchester City akan menghadapi Arsenal di babak semifinal. Sedangkan di Liga Champions, mereka akan menjalani leg kedua babak 16 besar menghadapi Real Madrid di Etihad Stadium dengan keunggulan 2-1

Sergio Aguero sudah berseragam Man City sejak tahun 2011. Dalam catatan Transfermarkt, Aguero sudah menjalani 370 penampilan di seluruh kompetisi dengan torehan 254 gol.

Aguero juga menjadi striker asing tersubur di Liga Inggris dengan 180 gol. Aguero tak tergantikan di City, mau siapapun manajernya.

Baca Juga : Jika Manchester City Juara Liga Champions Musim 2020/2021

Empat trofi Premier League, lima trofi Carling Cup, dan satu Piala FA telah dipersembahkannya. Sergio Aguero bak sudah jadi ikonnya Manchester City.

Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel03 April 2025 21:37
Hadiri Halal Bihalal SMA Negeri 1, Wali Kota Parepare Tasming Hamid Ajak Alumni Bersinergi Membangun Kota
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri acara Halal Bihalal SMA Negeri 1 (Smansa) Parepare yang digelar di Audi...
Berita Utama03 April 2025 21:11
Si Jago Merah Lahap Rumah Warga 71 Tahun di Barrang Lompo
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kebakaran menghanguskan sebuah rumah di Pulau Barrang Lompo, Kecamatan Sangkarrang, Kota Makassar, pada Kamis (3/04/2...
Makassar03 April 2025 20:54
Cegah Genangan dan Banjir Satgas Drainase Makassar Bersihkan Saluran di Jl Gunung Bawakaraeng
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Satuan Tugas Drainase (PARITTA) Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar bergerak cepat membersihkan sampah dan ...
Video03 April 2025 20:25
VIDEO: 18 Unit Mobil Terbakar di Parkiran PT JBA di Banjarbaru
SULSELSATU.com – Sebanyak 18 unit mobil terbakar di parkiran PT JBA, Kota Banjarbaru, Kamis (3/4/2025). Kebakaran berawal dari adanya api yang k...