Logo Sulselsatu

Hari Ketiga Operasi Patuh di Jeneponto, Polisi Temukan SIM Palsu

Asrul
Asrul

Sabtu, 25 Juli 2020 13:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Hari ketiga pelaksanaan Operasi Patuh 2020, Satlantas Polres Jeneponto yang dipimpin Kanit Patroli, Ipda Bahar menemukan Surat Izin Mengemudi (SIM) A dan C palsu.

“Kita menemukan SIM palsu, sempat dia memperlihatkan ke kita setelah kita periksa ternyata foto scan,” ujar Ipda Baharuddin kepada awak media di lokasi operasi, Sabtu (25/7/2020).

Menurut Baharuddin, SIM asli pengendara tersebut ada, tapi yang diperlihatkan SIM palsu dengan alasan SIM tersebut untuk cadangan.

Baca Juga : VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto

“Saya bilang ini bukan SIM cadangan, jadi tetap kita amankan SIM palsunya dan kemudian karena ia adalah warga Jeneponto sehingga kita hanya beri pembinaan,” katanya.

Mantan Wakapolsek Batang ini mengatakan, operasi patuh hari ketiga ini laksanakan dengan beberapa penindakan.

“Tapi kita prioritaskan penindakan yang berpotensi pada kecelakaan, jadi operasi ini sifatnya preventif (pencegahan), walaupun begitu misalanya ada pelanggaran lain seperti melawan arus, anak di bawah umur, tidak menggunakan helm standar dan kalau ada yang begitu kita lakukan penindakan,” katanya.

Baca Juga : VIDEO: Polres Jeneponto Ungkap Sejumlah Kasus Menonjol Awal Tahun 2025

Selain pemeriksaan surat surat kendaraan, dalam operasi ini juga, setiap pengendara roda dua maupun roda empat diminta untuk menggunakan masker untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Selain memeriksan surat surat kendaraan, kita juga lakukan pembagian masker. Jadi kita utamakan protokol kesehatannya,” katanya.

Adapun hasil penindakan operasi patuh hari ketiga ini, teguran 18 kendaraan dengan rincian 11 unit kendaraan roda dua, 7 unit kendaraan roda empat.

Baca Juga : VIDEO: Petugas Jaga Tahanan Polres Jeneponto Gagalkan Penyelundupan Sabu ke dalam Rutan

Sementara yang ditilang sebanyak 7 kendaraan, 4 kendaraan roda dua dan 3 kendaraan roda 4.

Penulis: Dedi

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum06 Mei 2025 21:10
Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Rakor Virtual Optimalisasi Layanan Pendaftaran Jaminan Fidusia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) mengikuti Rapat Koordinasi Virtual bertaju...
OPD06 Mei 2025 21:02
Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan lapangan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri yang berl...
Hukum06 Mei 2025 20:24
Kurang dari 24 Jam Pasca Dilaporkan, Polisi Ringkus 5 Terduga Pelaku Curnak di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Tim Resmob Polres Bulukumba bersama personel Polsek Kindang berhasil mengungkap kasus pencurian ternak (curnak) yang ter...
Makassar06 Mei 2025 19:50
Bantuan Alat Pertanian untuk Warga Barombong, Andi Tenri Uji Apresiasi Respons Cepat DPP Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Aspirasi warga Barombong akhirnya membuahkan hasil. Dinas Perikanan dan Pertanian (DPP) Kota Makassar menyalurkan bantuan...