Logo Sulselsatu

Nyali Pemkot Makassar Melaksanakan Kurban Ciut di Tengah Pandemi Covid-19

Asrul
Asrul

Kamis, 30 Juli 2020 14:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kabag Kesra Setda Kota Makassar Aswis Badwi mengatakan karena kondisi pandemi Kantor Balaikota Makassar tahun ini tidak melaksanakan kurban, sehingga seluruh penyembelihan dipusatkan di kecamatan.

Jika dibandingkan pada tahun 2019 Pemerintah Kota menyumbang sebanyak 9 ekor hewan kurban.

“Kalau kemarinkan kurban sumbangan dari teman-teman SKPD yang ada. Kita bagikan ke pegawai kontrak dengan clining servis, pada warga yang datang. Sekarang tidak ada,” tuturnya, Kamis (30/7/2020).

Baca Juga : Pemkot Makassar dan DPRD Sepakati KUA-PPAS APBD Tahun 2025

Aswis mengatakan sampai saat ini belum ada koordinasi dari SKPD maupun PJ Walikota Makassar untuk menyembelih hewan kurban.

“Saya tidak tahu kalau tiba-tiba ada perintah potong besok untuk satpol PP, untuk claning saya belum tau perintahnya,” terangnya

Pada tahun sebelumnya, ungkap Aswis, seminggu sebelum palaksanaan Hari Raya Iduladha, beberapa SKPD sudah menyumbang hewan kurban.

Baca Juga : Pemkot Makassar Pastikan Distribusi Bantuan Pangan Tepat Sasaran

Sehingga tahun ini, pihaknya tidak mempersiapakan pemotongan hewan kurban. Pasalnya tidak ada sama sekali sumbangan baik sapi atau kambing untuk di kurbankan

“Itukan bukan APBD. Itu sumbangan SKPD yang melaksanakan kurban. Biasanya arisan atau kumpul-kumpul perkelompok,” tandasnya.

kendati demikian, ia tetap merangkum laporan setiap perkecamatan jumlah hewan kurban.

Baca Juga : Pemkot Makassar Bersama PCNU Jadikan Hari Santri Sebagai Bentuk Simpati Satu Tahun Agresi Israel ke Palestina

Jumlah hewan kurban tahun ini di Kota Makassar sebanyak 6735 ekor, jumlah tersebut turun bila dibandingkan dengan jumlah tahun lalu (2019), yakni sebanyak 7398 ekor. Meski demikian stok yang ada dianggap sudah mencukupi memenuhi kebutuhan masyarakat

Penulis: Resti Setiawati

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...