Gerindra dan Hanura Sepakat Koalisi di Pilkada Pangkep
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Gerindra dan Hanura bakal berkoalisi dalam perhelatan Pilkada Pangkep 9 Desember tahun ini.
Gerindra dan Hanura bersepakat mengusung Andi Nirawati sebagai calon bupati, berpasangan dengan Muh Lutfi Hanafi calon wakil bupati (Anir-Lutfi).
Ketua Hanura Kabupaten Pangkep Nurdin Mappiare, mengatakan salah satu faktor partainya berkoalisi dengan Gerindra adalah kesamaan visi misi dalam membangun daerah.
“Kesamaan pandangan serta visi misi, melihat perlunya merubah arah pembangunan di Pangkep yaitu lebih fokus pada kesejahteraan rakyat, mengatasi kesulitan ekonomi rumah tangga, menciptakan lapangan kerja serta mengentaskan kemiskinan,” ujat Mappiare, Senin (10/8/2020).
“Maka Hanura bersama Gerindra sepakat berkoalisi mengajukan satu pasangan calon kepala daerah,” sambung dia.
Perolehan kursi Partai Hanura di parlemen 2 Kursi dan Gerindra 5 kursi. Sehingga koalisi ini sudah memenuhi syarat pencalonan yakni minimal 7 kursi.
“Kita sepakat memberikan calon alternatif kepada warga Pangkep yaitu Anir-Lutfi sebagai poros utama perubahan menuju kesejahteraan rakyat,” tuturnya.
Untuk diketahui, Anir-Lutfi sudah melakukan kerja-kerja sosial untuk membantu warga yang kesulitan ekonomi akibat Covid-19 dan telah berlangsung enam bulan.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News