Hasil FP2 MotoGP Austria, Jack Miller Tercepat, Rossi Kesembilan

Hasil FP2 MotoGP Austria, Jack Miller Tercepat, Rossi Kesembilan

SULSELSATU.com, AUSTRIA – Pebalap MotoGP, Jack Miller menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas kedua ( FP2) MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Jumat (14/8/2020).

Pebalap Pramac Ducati itu mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 26,475 detik. Ia menuntaskan lima lap pada FP2 MotoGP 2020.

Urutan kedua sebagai pebalap tercepat pada FP2 diraih Iker Lelucona dari Red Bull KTM Tech3. Disusul rekan setimnya, Miguel Oliveira, di urutan ketiga.

Dilansir dari Crash, kondisi trek di Sirkuit Red Bull Ring sempat basah pada permulaan FP2 karena hujan. Bendera peringatan sempat dikibarkan di tikungan 9.

Namun, saat hujan mulai mereda, beberapa pebalap mulai mencoba trek. Mulai dari Alex Marquez, Miguel Oliveira, hingga Joan Mir.

FP2 berjalan 10 menit, Miguel Oliveira masih menjadi pebalap tercepat.

Kondisi trek yang basah membuat dua pebalap dari Red Bull KTM Factory, Brad Binder dan Pol Espargaro, tidak melakoni FP2.

Sementara itu, pebalap senior Valentino Rossi harus puas menempati urutan kesembilan pada FP2.

Meski demikian, itu merupakan peningkatan baginya. Yang mana pada FP1, Rossi menduduki posisi ke-13.

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga